Marc Marquez Minta Maaf Bikin Fabio Quartararo Crash Di MotoGP Aragon 2022

Ardhana Adwitiya - Senin, 19 September 2022 | 08:30 WIB
MotoGP.com
Detik-detik Marc Marquez senggolan dengan Fabio Quartararo hingga crash di MotoGP Aragon 2022, Minggu (18/9/2022).

MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez minta maaf ke Fabio Quartararo jadi penyebab insiden crash di Race MotoGP Aragon 2022.

MotoGP Aragon 2022 berlangsung di Sirkuit Aragon hari Minggu (18/9/2022) kemarin.

Dari awal balap MotoGP Aragon 2022 langsung muncul drama crash, antara Fabio Quartararo dan Marc Marquez.

Saat lap pertama MotoGP Aragon 2022 di tikungan 3, Fabio Quartararo terjatuh saat bersenggolan dengan Marc Marquez.

Kemudian di tikungan 7, giliran Takaaki Nakagami yang bersenggolan dengan Marc Marquez.

Usai crash, Fabio Quartararo yang terlihat kesakitan langsung menuju ruangan medis Sirkuit Aragon.

Lewat akun Twitter Repsol Honda @HRC_MotoGP, Marc Marquez menjelaskan kronologinya.

"Saya kehilangan grip ban belakang di tikungan 3 dan bersenggolan dengan Fabio," kata Marc Marquez.

Baca Juga: Enea Bastinini Berhasil Juarai MotoGP Aragon 2022, Fabio Quartararo dan Marc Marquez Gagal Finish

"Saat saya berusaha menghidupkan holeshot device di lap pertama, ban malah mengunci dan bergerak ke kiri karena ada serpihan motor Fabio yang nyangkut di ban belakang," sambungnya.

Dalam video yang diunggah website MotoGP.com, Marc Marquez pun mengucapkan permintaan maaf kepada Fabio Quartararo.

"Tentu saya kecewa dengan apa yang terjadi, dan juga saya minta maaf kepada Fabio karena dia sedang dalam perebutan gelar juara dunia," ujar Marquez.

"Saya melakukan start bagus kemudian di tikungan 3 saya kontak dengan Aleix dan Bastianini," tambahnya.

"Kemudian saya berusaha menemukan grip, hanya untuk mempertahankan posisi tidak untuk menyusul mereka," sambungnya.

"Tapi saya sedikit tergelincir dan Fabio sangat-sangat dekat dengan saya karena mengincar P5 dan sangat tidak beruntung," lanjut Marc Marquez.

"Saya minta maaf karena dia bertarung untuk gelar juara dunia, terlihat saya di depan (Fabio Quartararo), saya tidak ingin ada insiden seperti ini tapi ya mau bagaimana lagi," pungkas pembalap Repsol Honda itu.

"Cukup kecewa karena kami punya kecepatan untuk mendapatkan hasil bagus tapi sayangnya harus crash di lap pertama," kata Fabio Quartararo.

"Banyak pembalap kehilangan grip ban belakang, beberapa sedikit memotong racing line namun saya malah menabrak Marc," sambungnya.

"Tidak ada yang retak hanya dada saya lecet-lecet," tutup Fabio.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular