MOTOR Plus-online.com - Beredar isu kualitas Pertalite menurun setelah harga Pertalite naik jadi Rp 10.000 per liter, simak penjelasan Pertamina.
Seperti diketahui, harga Pertalite (RON 90) naik pada 3 September 2022.
Harga Pertalite naik dari yang awalnya Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter.
Setelah harga Pertalite naik, belakangan beredar isu di tengah masyarakat kalau kualitas Pertalite menurun.
Isu kualitas Pertalite turun dibicarakan netizen, khususnya di media sosial Facebook.
Menurut sejumlah netizen, saat ini kualitas Pertalite semakin menurun dan lebih mudah menguap, sehingga lebih boros.
"Isi bensin full Rp 30 ribu habisnya cepat sekali. Sudah harga naik, kualitas Pertalite semakin menurun," kata akun Facebook Soleh Al Fatih, Minggu (18/9/2022).
"Sejak bensin naik, isi Pertalite full sampai Rp 30 ribuan, 3 hari sudah habis. Kalau dulu isi full cuma Rp 20 ribuan, itu pun bisa sampai 5 hari lebih. Ini bensin selain mahal apa kualitasnya juga menurun ya?," tulis akun Facebook Yunita Hidayah, Selasa (20/9/2022).
Baca Juga: Sering Dipakai Jadi Motor Penimbun BBM di SPBU, Harga Suzuki Thunder 125 Bekas Bikin Kaget
PT Pertamina (Persero) membantah adanya penurunan kualitas Pertalite seperti yang dikeluhkan oleh sejumlah masyarakat di media sosial.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR