MOTOR Plus-online.com - Bikin geleng-geleng, seorang wanita memesan KFC malah menemukan uang tunai, jumlahnya setara harga saudara Honda BeAT wow!
Aksi yang dilakukan wanita pemesan KFC tersebut bisa jadi contoh positif buat bikers.
Seorang wanita asal Jackson, Georgia, Amerika Serikat bernama JoAnne Oliver mendadak naik daun.
Belum lama ini, Joanne Oliver menemukan uang tunai dengan jumlah besar saat berada memesan di drive-trough KFC.
JoAnne menemukan setumpuk uang di bawah pesanannya ketika dia kembali ke kantor untuk mulai memakan makan siangnya.
Meskipun memiliki hutang keuangan yang sangat besar, JoAnne membuat keputusan untuk menelepon pihak berwenang.
"Saya mulai menghitungnya dan ketika saya mendapatkan $ 500, saya berhenti dan memasukkannya kembali ke dalam amplop, menutup amplop, mengembalikan sandwich seperti yang saya dapatkan dan hanya menggesernya ke samping sampai petugas sampai di sini," ujarnya kepada WSB-TV dikutip dari Daily Star.
"Jika kamu tidak melakukan hal yang benar, itu akan kembali padamu, maksudku Itu bukan milikku. Saya tidak perlu menyimpannya. Saya akan mendapatkan milik saya di masa depan. Itu akan kembali dua kali lipat," tuturnya.
Baca Juga: Nikah Belum Setahun Roro Fitria Gugat Cerai Suami, Padahal Mas Kawinnya Setara Belasan Honda BeAT
Menerima uang tunai dalam jumlah besar tersebut dari JoAnne Oliver, polisi sontak mengucapkan terima kasih.
"Tidak hanya Nyonya Oliver melakukan hal yang benar tetapi dia menyelamatkan pekerjaan manajer." ujar seorang petugas.
"Nyonya Oliver, terima kasih telah mengingatkan kami bahwa kami memiliki warga yang luar biasa di Jackson dan orang-orang seperti Andalah yang membuat kami hebat!" ucap polisi itu.
Diketahui, JoAnne Oliver menemukan uang 543 dollar Amerika Serikat atau setara 8,1 juta.
Kalau dihitung-hitung, jumlah tersebut setara dengan salah satu motor baru saudara Honda BeAT, yaitu Honda Cliq.
Dikatakan saudara Honda BeAT, lantaran keduanya sama-sama besutan produsen motor dengan logo sayap mengepak.
Untuk harganya, Honda Cliq 110 di India dijual di angka Rp 8 jutaan, gokil!
Source | : | Daily Star,Greatbiker.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR