MOTOR Plus-Online.com - Juara dunia MotoGP dua kali, Casey Stoner memberi Marc Marquez wejangan jelang MotoGP Jepang 2022.
MotoGP Jepang 2022 akan digelar pada 23-25 September akhir pekan ini.
Pastikan brother engga ketinggalan ronde MotoGP Asia yang digelar siang hari.
Jelang balapan di Sirkuit Motegi, legenda MotoGP Casey Stoner turut berbicara tentang comebacknya Marc Marquez.
Pembalap Australia yang memberi jalan Marc Marquez melenggang ke tim Repsol Honda Team itu mempunyai beberapa wejangan atau saran.
Menurut Stoner, kembalinya Marc Marquez akan lebih berpengaruh ke mental daripada fisiknya.
"Saya bahkan mengemudi dengan bahu dalam kondisi yang tidak sehalus miliknya (Marquez)," kenang Casey Stoner.
"Selama bertahun-tahun, dan Anda akhirnya menemukan cara untuk berbalik."
"Tapi saya pikir lebih dari satu bentuk mental dan yang tidak diharapkan orang," imbuh Casey Stoner.
Baca Juga: Fakta Marc Marquez Sang Penguasa Sirkuit Motegi Jelang MotoGP Jepang 2022
"Dia (Marquez) harus menemukan kembali dirinya sendiri dan dia harus mengubah cara mengemudinya," jelas Casey Stoner dikutip dari Motosan.es.
Mengenang masa lalu, Casey Stoner membandingkan comeback dirinya dengan Marc Marquez saat ini.
"Dia harus berpikir secara berbeda, dan itu adalah hal pertama ketika saya kembali ke kejuaraan," kata Casey Stoner.
"Anda dapat mendorong dan menjadi cepat, tetapi selalu ada api di depan mata," jelasnya.
Marc Marquez memang kerap kali terjatuh, pasca cedera pun juara dunia delapan kali itu masih mendapati cedera parah.
Hingga puncaknya ia kembali absen di tengah musim untuk menjalani operasi keempatnya.
"Sepanjang karir saya, saya belajar untuk menjadi cepat tetapi dengan risiko yang lebih sedikit dan itu biasanya membuat saya lebih cepat," beber Stoner.
"Anda mencoba untuk menjadi secepat mungkin, tetapi bagi saya itu mencoba untuk menjadi cepat tanpa risiko dan tampaknya mudah."
"Akan tetapi itu tidak mudah untuk dilakukan," ujar Casey Stoner.
Baca Juga: Ayah Jorge Lorenzo Klaim Marc Marquez Berbohong Soal Insiden MotoGP Aragon 2022
Casey Stoner juga memberi saran suksesornya Marc Marquez untuk mengubah gaya balapanya usai cedera parah.
"Dia harus belajar mengemudi secara berbeda dan menempatkan tubuhnya di posisi berbeda."
"sSaat menyerang tikungan, mungkin mengerem sedikit lebih awal, mengurangi tekanan saat mengerem saat mulai masuk, banyak hal."
"Itu harus beradaptasi dengan situasi saat ini," pungkas Casey Stoner.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR