Dorna Siapkan MotoGP India 2023, Sirkuit Internasional Buddh Akan Jadi Venue

Yuka S. - Jumat, 23 September 2022 | 15:40 WIB
MotoGP.com
Dorna akan siapkan MotoGP India 2023 di tahun depan, Sirkuit Internasional Buddh bakal jadi venue.

MOTOR Plus-Online.com - Kabar terbaru, Dorna akan siapkan MotoGP India 2023 di tahun depan, Sirkuit Internasional Buddh bakal jadi venue.

Setelah Indonesia, Jepang, Malaysia, dan Thailand, direncanakan ada negara Asia lain yang akan menggelar MotoGP 2023 yaitu India.

Belum lama ini, Dorna Sports mengumumkan pekerjaan terbarunya untuk mempersiapkan MotoGP India 2023.

Mengutip MotoGP.com, Dorna Sports memiliki target membawa Kejuaraan Dunia FIM MotoGP ke benua India dalam waktu dekat.

CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta baru-baru ini mengunjungi India.

Tujuannya untuk bertemu dengan pihak berwenang dan promotor acara Fairstreet Sports, setelah menandatangani MoU.

Kunjungan dimulai di Sirkuit Internasional Buddh yang spektakuler, tepat di dekat New Delhi.

Rencananya, sirkuit ini akan menjadi target utama untuk menjadi tuan rumah acara MotoGP India 2023.

Baca Juga: Marc Marquez Pamer Helm Gambar Maneki Neko Jelang MotoGP Jepang 2022, Ini Harapannya

Setelah itu, delegasi juga melakukan perjalanan ke Lucknow, ibu kota Uttar Pradesh, wilayah di mana sirkuit berada.

Kunjungan ini untuk bertemu dengan Ketua Menteri Uttar Pradesh, Yogi Adityanath dan Menteri Pengembangan Industri, Nand Gopal “Nandi”.

Source : MotoGP.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular