Harga Pertalite Naik Bikin Siswa SMK di Bone Pakai Gerobak Tarik Berangkat ke Sekolah

Yuka S. - Selasa, 27 September 2022 | 09:55 WIB
Bonepos.com
Siswa SMK di Bone pakai gerobak tarik untuk pergi ke sekolah, imbas harga Pertalite naik.

MOTOR Plus-Online.com - Imbas harga Pertalite naik, siswa SMK di Bone pakai gerobak tarik untuk pergi ke sekolah.

Kenaikan harga Pertalite dan BBM lain mempengaruhi segala sektor, tidak hanya pengendera motor dan mobil saja.

Ternyata harga BBM yang mengalami kenaikan juga berimbas ke siswa atau pelajar di daerah.

Seperti siswa SMK di Bone yang mengaku berangkat ke sekolah menggunakan gerobak tarik setelah harga BBM naik.

Mengutip dari Bonepos.com, menyiasati kenaikan harga BBM, Andi Asrul Shani warga Desa Tompong Patu, Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, memiliki cara unik.

Ia menggunakan gerobak yang ditarik menggunakan mesin traktor sawah milik orang tuanya untuk ke sekolah.

Warga Bone sendiri menyebut kendaraan tersebut dengan nama Dompeng.

Sekolah Asrul, sapaan akrabnya, adalah SMKN 3 Libureng yang berada di Kecamatan Libureng.

Baca Juga: Harga Bensin Vivo Revvo 89 Naik Jadi Rp11.600 Per Liter, Pertalite Masih Rp10.000 Per Liter

Sekolahnya memiliki jarak sekitar 26 Km dari rumahnya.

Biasanya saat ke sekolah, teman-teman Asrul juga ikut menaiki Dompengnya untuk berangkat ke sekolah bersama.

Source : Bonepos.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular