Ramai Pertalite Cuma RON 86 Bukan 90, Pertamina: Pengujian Harus Pakai Alat Khusus

Yuka Samudera - Selasa, 11 Oktober 2022 | 09:20
Kabar Pertalite diuji hasilnya cuma RON 86 bukan 90, Pertamina bilang pengujian musti memakai alat khusus.
Kolase/Twitter @yo2thok dan MOTOR Plus
Kolase/Twitter @yo2thok dan MOTOR Plus
Kabar Pertalite diuji hasilnya cuma RON 86 bukan 90, Pertamina bilang pengujian musti memakai alat khusus.

MOTOR Plus-Online.com - Geger soal Pertalite diuji hasilnya cuma RON 86 bukan 90, Pertamina bilang pengujian musti menggunakan alat khusus.

Belakangan ini ramai unggahan sebuah postingan di media sosial yang menunjukkan Pertalite diuji dengan sebuah alat.

Alat penguji oktan tersebut ketika dicelupkan ke Pertalite menampilkan angka 86, bukan 90 seperti yang seharusnya.

Jelas unggahan ini akhirnya membuat geger para warganet dan pengguna kendaraan.

Unggahan tersebut seakan-akan memberi tahu jika oktan Pertalite hanya RON 86 dan bukan RON 90.

Dari unggahan yang ramai itu, akhirnya Pertamina membuka suara dan memberi penjelasan.

Mengutip dari Tribunnews.com,Pertamina langsung memberikan tanggapannya.

Corporate Communication Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting memberikan penjelasan.

Baca Juga: Hari Ini Daftar Harga Pertalite dan Pertamax Seluruh Indonesia Ada yang Turun Rp650 Per Liter

Ia mengatakan, alat pengujian RON yang akurat harus mengacu kepada metode standar seperti ASTM RON method.

Source : Tribunnews.com
Editor : Aong


TERPOPULER