MOTOR Plus-Online.com - Bikers pecinta MotoGP catat jadwal MotoGP Australia 2022, beda 4 jam dari Indonesia sesi Race bisa tayang pagi!
MotoGP Australia 2022 akan digelar pada akhir pekan ini, 14-16 Oktober 2022 di sirkuit Phillip Island, Australia.
Untuk bikers atau brother MOTOR Plus pecinta MotoGP musti catat beda waktu Indonesia dengan Australia sekitar 4 jam untuk Waktu Indonesia Barat (WIB).
Ini berarti sesi latihan bebas hingga Race atau balap bakal dimulai dari pagi-pagi Subuh nih!
Mengutip BolaSport.com, Sirkuit Phillip Island memang terkenal karena kondisi cuacanya.
Cuaca buruk tidak satu-satunya tantangan yang dihadapi pembalap di sirkuit yang punya karakter cepat dan mengalir ini.
Angin dingin dari pesisir pantai bisa mendorong ban depan hingga mengalami selip.
Hal ini juga menuntut para pembalap untuk berimprovisasi.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Australia 2022, Ducati Siapkan Strategi Team Order Berkaca MotoGP 2017
Selain itu, faktor tekanan juga menjadi salah satu tantangan untuk pembalap.
Terutama untuk dua pembalap yang dituntut untuk merebut trofi juara, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia.
Dengan hanya selisih dua poin serta sisa tiga balapan musim ini, Quartararo dan Bagnaia tidak ingin melakukan tindakan yang merugikan.
Berikut jadwal MotoGP Australia 2022:
Jumat (14/10/2022)
FP1 Moto3 - 05:00-05:40 WIB
FP1 MotoGP - 05:55-06:40 WIB
FP1 Moto2 - 06:55-07:35 WIB
FP2 Moto3 - 09:15-09:55 WIB
FP2 MotoGP - 10:10-10:55 WIB
FP2 Moto2 - 11:10-11:50 WIB
Sabtu (15/10/2022)
FP3 Moto3 - 05:00-05:40 WIB
FP3 MotoGP - 05:55-06:40 WIB
FP3 Moto2 - 06:55-07:35 WIB
Kualifikasi Moto3 - 08:35-09:15 WIB
Baca Juga: Jadwal MotoGP Australia 2022, Dua Tahun Sirkuit Phillip Island Absen Perebutan Juara Dunia Panas
FP4 MotoGP - 09:30-10:00 WIB
Kualifikasi MotoGP - 10:10-10:50 WIB
Kualifikasi Moto2 - 11:10-10:50 WIB
Minggu (16/10/2022)
Warm Up Moto3 - 05:00-05:10 WIB
Warm Up Moto2 - 05:20-05:30 WIB
Warm Up MotoGP - 05:40-06:00 WIB
Balapan Moto3 - 07:00 WIB
Balapan Moto2 - 08:20 WIB
Balapan MotoGP - 10:00 WIB
Source | : | BolaSport.com,MotoGP.com |
Penulis | : | Yuka S. |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR