Harga Motor Matic Bekas Di Bawah Rp 5 Juta Oktober 2022, Ada Yamaha Mio Dan Lainnya

Rudy Hansend,Galih Setiadi - Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:00 WIB
MOTOR Plus-online.com/Galih
Foto ilustrasi dealer motor bekas. Harga motor matic bekas di bawah Rp 5 juta, ada Yamaha Mio.

 

MOTOR Plus-online.com - Murah banget harga motor matic bekas enggak sampai Rp 5 juta periode Oktober 2022, pilihannya dari Yamaha Mio dan unit lainnya kondisi surat lengkap.

Kesempatan bagus buat bikers yang cari motor murah, buruan datangi dealer motor bekas.

Lagi banyak tawaran motor bekas murah pada bulan Oktober 2022, enggak perlu khawatir dapat motor dengan kondisi bodong.

Soalnya, motor bekas dengan harga di bawah Rp 5 juta lengkap dengan surat-surat seperti STNK dan BPKB.

Seperti yang ada di dealer motor bekas Bahagia Motor yang berada di Jl. Raya Cipondoh, Kota Tangerang.

Untuk harga Rp 4 jutaan, beberapa model motor bekas bisa jadi pertimbangan bikers untuk dibeli.

Adapun pembeli motor bekas datang dari kalangan anak muda, yang mencari unit di rentang harga Rp 4-10 jutaan.

Rata-rata pembeli motor bekas digunakan untuk keseharian.

Baca Juga: Pilihan Motor Matic Bekas Harga Rp6 Jutaan, Bisa Bawa Pulang Honda Vario atau BeAT

Seperti yang disampaikan Hengki, dari dealer motor bekas Bahagia Motor.

"Ada juga dari kalangan masyarakat yang membeli motor bekas digunakan untuk aktivitas sehari-hari mereka," kata Hengki dikutip dari GridOto.com.

Hengki juga menjelaskan, motor bekas yang dijualnya dengan kondisi surat lengkap.

Meski begitu, terdapat beberapa unit motor bekas dengan kondisi pajak mati dan hidup.

Berikut daftar harga motor matic bekas di bawah Rp 5 jutaan:

  • Mio Sporty Tahun 2010: Rp 4.200.000
  • Honda BeAT Tahun 2012: Rp 4.300.000

Catatan:

  • Harga motor bekas bisa berbeda dengan dealer lainnya
  • Harga tergantung kondisi
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Source : GridOto.com
Penulis : Rudy Hansend
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular