MOTOR Plus-Online.com - Pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez berhasil mengklaim podium ke-100 di kelas MotoGP.
100 podium di kelas MotoGP berkat Marc Marquez finis kedua di balapan MotoGP Australia 2022, Minggu (16/10/2022).
Andai Marc Marquez tidak cidera di Jerez 2020, mungkin saja rekor 100 podium sudah ia pecahkan di tahun sebelumnya.
Selain itu, saat ia kembali ke kejuaraan MotoGP musim lalu serta awal tahun ini kondisinya kurang mantap dan sempat absen beberapa kali.
Namun, setelah operasi kempat Juni lalu, baru kembali empat balapan terakhir Marc Marquez sudah mengacak-acak barisan depan.
Bahkan Marc Marquez berperan besar dalam perburuan juara dunia MotoGP 2022.
Terbaru, ia berhasil naik podium kedua di MotoGP Australia 2022 setelah terlibat duel sepanjang 27 lap.
“This podium means a lot” ????️ - @marcmarquez93
A hugely important podium for Marc as it's not just a big milestone in his recovery but also Honda's ????#AustralianGP ???????? pic.twitter.com/0KA75jlrH4
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 16, 2022
"Itu adalah balapan yang menghibur, bahkan terasa singkat meski sudah 27 lap." ujar Marquez.
Baca Juga: Gokil, Marc Marquez Klaim Podium Ke-100 Di MotoGP Australia 2022
"Hari ini saya berada di depan sejak awal balapan. Saya berjuang keras menggunakan ban depan soft melewati banyak putaran."
Source | : | MotoGP.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR