Motor 2022 Tarikan Leasing Di Lelang Otolink, Pilihan Banyak Harga Murah Meriah

Ardhana Adwitiya - Selasa, 18 Oktober 2022 | 16:45 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Lelang motor di Balai Lelang Otolink, ada banyak motor 2022.

MOTOR Plus-online.com - Motor 2022 tarikan leasing dilelang di Balai Lelang Otolink, pilihan banyak harga murah meriah bro.

Motor 2022 tarikan leasing mulai banyak di tempat lelang motor, salah satunya di Balai Lelang Otolink.

Lelang motor di Balai Lelang Otolink menyediakan beragam motor 2022.

Motor 2022 mulai dari Honda BeAT, Honda Vario, Honda PCX, Yamaha Fino, Yamaha Gear, dan Yamaha NMAX.

Nur Kholis selaku staff Balai Lelang Otolink mengatakan, lelang motor berlangsung setiap hari Selasa.

"Kita lelang setiap hari Selasa, untuk motor mulai jam 1 siang," ujar Kholis kepada MOTOR Plus-online, Selasa (18/10/2022).

"Lelang masih offline dan terbuka, jadi siapa saja boleh ikut," sambungnya.

Kholis membenarkan ada banyak motor tarikan leasing tahun 2022 di Balai Lelang Otolink.

Baca Juga: Wow, Motor Triumph Scrambler Bekas James Bond 007 Dilelang Laku Rp 2,3 Miliar!

"Banyak banget mas, bahkan ada yang baru 1.500 km," lanjut Kholis.

"Ada juga yang baru dua bulan atau tiga bulan, harganya yang pasti miring," tambahnya.

Harga awal rendah, tergantung kondisi fisik motor dan surat-surat seperti STNK/BPKB.

Enaknya lagi, brother bisa cek kondisi mesin motor 2022 karena kuncinya terpasang.

"Mau hidupin mesin motor bisa kuncinya kita pasang semua, kecuali yang keyless harus panggil petugas," tambahnya.

Enggak cuma motor matic, ada juga motor sport dan trail seperti Yamaha R15 dan Yamaha WR 155 R.

Berikut harga awal motor 2022 yang dilelang di Balai Lelang Otolink hari Selasa, 18 Oktober 2022:

Honda BeAT - Rp 14.400.000
Honda PCX - Rp 29.500.000
Honda Vario - Rp 18.900.000
Honda Supra X 125 - Rp 16.000.000
Yamaha NMAX - Rp 24.000.000
Yamaha Gear - Rp 11.800.000
Yamaha Fino - Rp 13.000.000
Yamaha Mio M3 - Rp 11.900.000
Yamaha WR 155 R - Rp 24.500.000

PT Balai Lelang Otolink

Jl. Raya Kalimalang No 19 Duren Sawit, Jakarta Timur

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular