MOTOR Plus-online.com - Jadwal MotoGP Malaysia 2022 di sirkuit Sepang akhir pekan ini, (21-23/10/2022) tercatat 7 keajaiban terjadi sepanjang musim ini.
Sepanjang 18 ronde MotoGP 2022 tercatat 7 pembalap MotoGP yang menjadi juara, akankah kejadian lagi di 2 ronde MotoGP tersisa tahun ini?
Terlebih lagi di jadwal MotoGP Malaysia 2022 di sirkuit Sepang.
Fakta juara di MotoGP Malysia di sirkuit sepang sejak era MotoGP 4-Tak mulai 2002 bisa dikatakan variatif dan nyaris sama rata.
Pabrikan Yamaha dan Honda berbagai 6 kemenangan dan 5 milik Ducati.
MotoGP Malaysia sempat absen 2 musim terakhir di 2020 dan 2021.
MotoGP Malaysia di sirkuit Sepang kembali lagi hadir di musim 2022.
Musim MotoGP pertama yang kembali ke format utuh yang menjalani ronde antarbenua.
Akibat pandemi Covid-19 MotoGP 2020 hanya digelar di ranah Eropa begitu juga dengan MotoGP 2021 ranah Asia hanya diwakili sirkuit Lusail Qatar.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Malaysia 2022, Ducati Siap-siap Ketambahan 4 Gelar Lagi, 2 Sudah Pasti
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR