Harga Revvo 90 Pesaing Pertalite Rp 12 Ribuan Per Liter, Gimana Nasib Revvo 89?

Naufal Shafly,Galih Setiadi - Jumat, 21 Oktober 2022 | 07:02 WIB
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Foto ilustrasi SPBU Vivo. Harga Revvo 90 saingan Pertalite Rp 12 ribuan per liter, nasib Revvo 89 gimana nih?

MOTOR Plus-online.com - Bikin kaget harga Revvo 90 yang menjadi saingan Pertalite Rp 12 ribuan per liter yang resmi dijual sejak kemarin, Revvo 89 gimana nih?

SPBU Vivo mendadak jadi sorotan setelah menjual Revvo 90, BBM saingan Pertalite yang juga RON 90.

Harga Revvo 90 yang dirilis PT. Vivo Energy Indonesia berada di angka Rp 12.600 per liter.

Harga tersebut lebih mahal Rp 2.600 per liter dibanding Pertalite, yang dijual di angka Rp 10.000 per liter.

Selain menjadi saingan Pertalite, Revvo 90 juga menjadi lawan setara BP 90 yang dijual Rp 14.050 per liter.

Kalau dihitung-hitung, selisih antara Revvo 90 dan BP 90 terpaut Rp 1.450 per liter.

Padahal, SPBU Vivo masih menjual bensin Revvo 89 sampai saat ini.

Untuk harga Revvo 89 dibanderol Rp 11.600 per liter, atau selisih Rp 1.000 per liter dibanding Revvo 90.

Baca Juga: Hari Ini Update Harga Pertamax dan Pertalite, Pertamina Turunkan Harga Masing-masing Daerah Berbeda

Bikin penasaran, gimana nasib Revvo 89 setelah adanya Revvo 90 yang menjadi saingan Pertalite?

Sebelumnya, brother perlu ketahui SK DJM Nomor 0486.K/10/DJM.S/2017 tentang Standar dan Mutu (Spesifikasi) Bahan Bakar Minyak Jenis Bensin.

Dari surat tersebut, ditetapkan bensin dengan RON 90 yang dipasarkan di dalam negeri.

Maka dari itu, Vivo sudah tidak bisa menjual bensin dengan RON di bawah 90 mulai tahun depan, tepatnya 1 Januari 2023.

Bukan tidak mungkin, Revvo 89 hanya bisa dijual paling tidak sampai 31 Desember 2022 atau dalam hitungan 2 bulan kurang dari sekarang.

Nah, kalau brother tim Pertalite, Revvo 90, atau BP 90 nih?

Source : GridOto.com
Penulis : Naufal Shafly
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular