MOTOR Plus-online.com - IMOS (Indonesia Motorcycle Show) 2022 bakal diramaikan dengan beragam motor listrik, berikut ini daftarnya.
IMOS 2022 yang akan digelar pada tanggal 2-6 November 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta.
Asosiasi Sepeda motor Indonesia (AISI) akan menghadirkan teknologi dan produk terbaru.
Termasuk sepeda motor dengan teknologi ramah lingkungan dan sepeda motor listrik berbasis baterai (Battery Electric Vehicle/BEV).
Langkah ini sebagai bentuk dukungan AISI terhadap upaya pemerintah dalam pemanfaatan energy berkelanjutan dan pengembangan ekosistem industri Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB).
Anggota AISI dan para peserta IMOS 2022 akan memamerkan produk dan teknokogi motor listrik terkini, serta memberikan informasi dan edukasi kepada seluruh pengunjung.
“Penting bagi AISI dan industri sepeda motor Indonesia untuk ikut menjadi bagian dari upaya mem bangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia," buka Loman, Ketua Umum Aisi.
"Produk dan teknologinya terkini akan dihadirkan dan tentu akan ada juga edukasi untuk pengendara tentang teknologi dan cara mengendarainya pada pameran IMOS 2022 ini,” sambungnya.
Baca Juga: Siap-siap Pameran IMOS 2022 Bakal Banjir Program dan Promo Seru
Bukan cuma memperkenalkan motor listrik, pada IMOS 2022 juga ada area test ride.
Jadi, para pengunjung bisa merasakan langsung berbagai motor listrik yang ada di IMOS 2022.
Setidaknya ada 14 merek motor listrik bakal hadir Di IMOS 2022.
Berikut ini daftar lengkap motor listrik yang ada di IMOS 2022:
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR