MOTOR Plus-Online.com - Alex Rins bisa membawa pulang motor Suzuki GSX-RR 2022 usai MotoGP Valencia 2022, begini syaratnya.
MotoGP Valencia 2022 pada 6 November 2022, akan menjadi perpisahan Alex Rins dan skuat MotoGP pabrikan, Team Suzuki Ecstar.
Setelah bersama selama 6 tahun, mereka harus berpisah.
Penyababnya karena kebijakan pabrikan Hamamatsu itu menarik diri dari kejuaraan MotoGP.
Melansir Corsedimoto, jelang balapan ronde pamungkas MotoGP 2022 Alex Rins ingin bawa pulang motor Suzuki GSX-RR 2022.
Meskipun Suzuki telah memberi Alex Rins salah satu motor musim 2020 dengan livery peringatan seratus tahun.
Namun, sekarang dia ingin menambahkan satu lagi ke koleksi pribadinya.
Sementara dari Suzuki telah memberikan syarat kepada pembalap Spanyol berusia 26 tahun itu.
Baca Juga: Menuju MotoGP Malaysia Marc Marquez Ogah Kasih Saran Alex Rins yang Pindah ke Honda
"Saya sudah memintanya dan mereka mengatakan kepada saya, bahwa Anda harus membayar," kata Alex Rins.
Alex Rins tidak keberatan dengan syarat Suzuki tersebut.
"Dengan cicilan yang nyaman."
"Yang 2020, aku ada di rumah," ungkap Alex Rins.
Setelah MotoGP Valencia 2022 pekan depan, Alex Rins akan memulai petualangan baru di LCR Honda Castrol.
Alex Rins sudah mendapat izin Suzuki untuk menjajal Honda RC213V di dalam tes MotoGP Valencia, (8-9/11/2022).
Rekan setimnya saat ini, Joan Mir juga mengaspal jajal Honda RC213V yang berada di tim Repsol Honda.
Sepak terjang dua pembalap Suzuki Ecstar MotoGP bersama motor Honda sangat dinanti-nantikan.
Baca Juga: Juara MotoGP Australia 2022 Alex Rins Bikin Kaya Fakta Menarik MotoGP Musim Ini
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR