Motor PLUS-Online.com - Ducati Indonesia membuka dealer yang berada di Bintaro, Tangsel pada (3/11).
Bermitra dengan PT. Legenda Motor Indonesia (LMI), dealer Ducati Indonesia memiliki fasilitas yang lengkap.
Khususnya memenuhi 3S atau Sales, Service and Spare parts dari semua jenis dan varian motor Ducati.
Penggemar Ducati juga dapat memilih dari rangkaian lengkap pakaian dan aksesoris merek Ducati dan Scrambler.
"Semua pelayanan kami adalah yang terbaik, kami sampai membawa mekanik kami latihan di Thailand," ujar Eja Donaldha, COO Ducati Indonesia.
"Juga kami menerima garansi dari konsumen Ducati Indonesia di distributor sebelumnya, selama masih ada garansi dua tahun tersebut," lanjutnya saat konfrensi pers (3/11).
Untuk penjualan produk, semua jenis motor dari Ducati akan dijual semua di Ducati Indonesia.
Dua motor juga langsung diluncurkan pada pengenalan dealer Ducati Indonesia ini.
Ada Ducati Street fighter V2 dan Ducati Street Fighter V4 SP.
Baca Juga: Harga Motor Listrik Polytron Fox-R Diskon di IMOS 2022, Jarak Tempuh 130 Km Cek Faktanya
Untuk Ducati Street Fighter V2 dijual dengan harga Rp 622 juta off the road
Sedangkan untuk Ducati Street Fighter V4 SP adalah Rp 1 miliar 93 juta off the road.
"Untuk harga on the road ada penambahan 11 persen dari harga tersebut," pungkas Eja Donaldha.
Baca Juga: Lowongan Kerja Gojek Penempatan di Jakarta Banyak Posisi Dibutuhkan, Cek Persyaratannya
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR