MOTOR Plus-online.com - WSBK Mandalika 2022 akhir pekan ini, pawang hujan Raden Rara Wulandari bakal beraksi lagi?
WSBK Mandalika 2022 atau WSBK Indonesia 2022 akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) akhir pekan ini (11-13/11/2022).
Ditambah WSBK Mandalika 2022 akan jadi tontonan seru, karena kesempatan bagi Alvaro Bautista untuk mengunci gelar juara dunia.
Mengingat kondisi Sirkuit Mandalika sering hujan, kira-kira bakal ada pawang hujan Rara enggak ya?
Seperti diketahui, Sirkuit Mandalika menggelar 2 balap motor kelas dunia selalu diguyur hujan.
2 balap motor internasional itu adalah WSBK Mandalika 2021 dan MotoGP Mandalika 2022.
Dikutip dari TribunLombok.com, pawang hujan Rara tak dibutuhkan MGPA (Mandalika Grand Prix Association).
Rara mengaku saat ini sibuk dengan aktivitas pawang hujan di sebuah perusahaan batu bara.
Baca Juga: Dominique Aegerter Plesiran ke Yogyakarta Didampingi Galang Hendra Jelang WSBK Mandalika 2022
Rara memiliki kontrak dan kewajiban untuk menjadi pawang hujan mengawal proses penambangan batu bara yang tidak mau ia sebut nama perusahaannya.
Selain sibuk dengan urusan menjadi pawang hujan, Rara mengaku ingin memberikan kesempatan kepada pawang hujan lokal di Pulau Lombok.
Hal ini karena banyak pawang hujan di pulau Lombok yang juga memiliki pekerjaan yang sejenis dengannya.
Oleh karenanya, pada saat event WSBK Mandalika 2022, Rara memastikan tidak akan hadir di sirkuit Mandalika.
Meskipun begitu, Rara meyakinkan akan hadir saat gelaran event MotoGP Mandalika 2023.
"Saya akan hadir saat event MotoGP Mandalika pada tahun depan. Kalau sekarang aku beri kesempatan kepada pawang lokal," kata Rara.
Jadi sudah dipastikan ya bro, pawang hujan Rara enggak ada di WSBK Mandalika 2022 nanti.
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Tak Dibutuhkan MGPA, Rara Pawang Hujan Dipastikan Tak Akan Beraksi di WSBK Mandalika 2022
Source | : | TribunLombok.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR