MOTOR Plus-online.com - Polisi curhat, saat ini para pengendara berani langgar lalu lintas di depan petugas efek tilang manual ditiadakan.
Hal ini diungkapkan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya yang mencatat sejumlah fenomena baru pasca-ditiadakannya tilang manual untuk para pelanggar lalu lintas.
Kasi Laka Lantas Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Edi Purwanto mengatakan saat ini, pengendara berani melanggar lalu lintas meski ada polisi yang berjaga.
Hal tersebut dikatakan Edy dalam diskusi bertajuk 'Seberapa efektif e-TLE pasca penghapusan tilang manual?' yang digelar Forum Wartawan Polri di kawasan Jakarta Selatan, (11/11/2022).
"Fenomena yang saat ini terjadi sejak tidak diberlakukannya tilang manual, pengguna jalan khususnya yang melanggar berani melanggar walaupun ada petugas," ucap Edy.
Edi menambahkan, semenjak peraturan tersebut, masyarakat paham ketika melakukan pelanggaran lalu lintas sanksi tilangnya hanya melalui tilang elektronik atau kamera electronic traffic law enforcement (e-TLE).
"Jadi mereka tahu, ah paling hanya ditegur, paling hanya diberi tahu sehingga ya mohon maaf polisi pun di situ tidak dianggap," sambungnya.
Edi mengungkapkan, fenomena lain yang muncul sejak tilang manual ditiadakan yakni banyak kendaraan yang dilepas pelat nomornya.
Baca Juga: Enggak Ada SIM dan STNK, Enggak Pakai Helm dan Pakai Knalpot Brong Bebas Tilang ETLE
Untuk itu, Edi menerangkan kesadaran tertib berlalu lintas sudah seharusnya ditanamkan dari diri para pengendara.
Terkait hal itu, Ditlantas Polda Metro Jaya akan meningkatkan fungsi imbauan dan edukasi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat dalam tertib berlalu lintas.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Fenomena Baru Tilang Manual Ditiadakan, Pengemudi Berani Langgar Lalu Lintas Meski Ada Polisi.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR