MOTOR Plus-Online.com - Aston Martin menampilkan hyperbike futuristriknya bernama AMB 001 Pro di EICMA 2022 Milan.
Ini merupakan model kedua hasil kerjasama dengan Brough Superior.
Dikutip dari Ride Apart, AMB 001 Pro terinspirasi dari hypercar Valkyrie AMR Pro.
Seperti model sebelumnya yakni AMB 001 2019, varian tersebut ini akan diproduksi dalam jumlah terbatas, tepatnya 88 unit.
Kesuksesan pendahulunya, ditambah dengan Aston Martin Valkyrie AMR Pro yang luar biasa, menginspirasi kami untuk berkumpul lagi untuk membuat superbike baru,” kata CEO Brough Superior Thierry Henriette.
“Kami sangat bangga dengan jenis mesin baru, dengan bak mesin yang sepenuhnya dikerjakan dari aluminium billet padat, yang merupakan fitur unik untuk sepeda motor produksi. Dengan peningkatan daya yang nyata, ini membawa AMB 001 Pro ke sektor hyperbike,” sambungnya,
AMB 001 Pro memang mengendepankan desain futuristrik.
Salah satu yang menarik, fairing depan motor ini terbuat dari serat karbon dan komposit lainnya.
Source | : | Rideapart |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR