Harga Motor Listrik Alva One Yang Dipakai Di KTT G20 Bali, Jarak Tempuh Sampai 70 Km

Galih Setiadi - Rabu, 16 November 2022 | 19:45 WIB
Harun/GridOto.com
Foto ilustrasi. Cek harga motor listrik Alva One, dipakai di KTT G20 Bali

MOTOR Plus-online.com - Bikin penasaran dengan harga motor listrik Alva One yang dipakai di KTT G20 di Bali, punya jarak tempuh hingga 70 km bro.

Beragam motor listrik bisa jadi pertimbangan bikers saat hendak beli motor baru nih.

Salah satunya adalah motor listrik Alva One, yang diluncurkan pada Agustus 2022 oleh PT Ilectra Motor Group (IMG).

Bukan motor listrik sembarangan, Alva One menjadi motor listrik yang dipakai di Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 di Nusa Dua, Bali.

Seperti yang dijelaskan Presiden Direktur IMG, Purbaja Pantja.

"Dukungan yang diberikan Alva dalam mensukseskan kegiatan KTT B20 dan G20 di Bali merupakan upaya guna mendukung prioritas Presidensi G20 Indonesia 2022 dalam mencapai target Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060 atau lebih cepat," ujarnya dalam keterangan resmi.

Tak sampai disana, Alva juga mendorong nilai gender equality dalam gelaran ini melalui kehadiran pengemudi perempuan pada motor listrik Alva One.

Dok Alva
Motor listrik Alva One siap mengantar delegasi KTT G20 menikmati fasilitas di Bali

Adapun Alva One telah mendapatkan plat resmi dan secara legal dapat beredar di jalan raya.

Baca Juga: 6 Motor Listrik Kawal KTT G20, Ada Yang Jarak Tempuh 400 Km Lebih

Bicara spesifikasinya, motor listrik Alva One memiliki dimensi 1.960 x 755 x 1.200 mm dengan jarak antarroda 1.370 mm.

Menggunakan sistem penggerak hub drive, Alva One memiliki rated power 4 kW dan torsi maksimal 46,5 Nm.

Top speed alias kecepatan maksimal motor listrik ini sebesar 90 km/jam.

Untuk penyuplai listriknya, Alva One memakai baterai Lithium-ion dengan kapasitas 60V45Ah (2,7 kWh).

Isal/GridOto.com
Tampak samping motor listrik Alva One

Dengan satu baterai, motor listrik ini memiliki jarak tempuh sampai 70 km/jam.

Beberapa fitur canggih hadir, seperti 3 mode berkendara (eco, cruise, e-sport), USB Port, alarm, sistem pengereman CBS, hingga Alva mobile App.

Dengan kecanggihan tersebut, harga motor listrik Alva One berada di angka Rp 34.990.000 On The Road (OTR) Jakarta.

Source : Alvaauto.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular