MOTOR Plus-online.com - Kelakuannya bikin heboh, pemotor Honda Supra Fit pelat merah tidak mau bayar usai isi bensin hingga kabur, simak kelanjutannya.
Muncul sebuah video yang menayangkan pengendara motor atau pemotor Honda Supra Fit berpelat merah sedang isi bensin.
Disebutkan, pemotor Honda Supra Fit tersebut tidak mau membayar setelah isi bensin.
Kejadiannya berada di salah satu SPBU di Pekalongan, Jawa Tengah pada Sabtu (12/11/2022).
Seperti yang diposting akun Instagram @pekalonganinfo.
"Seorang Bapak-Bapak naik motor supra fit plat merah bernomor polisi G 4266 XA membeli bensin senilai 15.000 rupiah di SPBU Gamer, Jl.Ki Mangun Sarkoro, Pekalongan Timur, Sabtu (12/11/2022) Pukul 08.15 WIB," tulis akun tersebut.
Dilihat dari caption atau keterangan postingan, petugas SPBU menawarkan pemotor untuk dibuatkan nota atau tidak supaya bisa diklaim di kantor.
Namun, pemotor Honda Supra Fit pelat merah itu tidak mau diberikan nota.
Baca Juga: Naik Motor Honda Supra Fit Pelat Merah, Bapak Ini Tolak Bayar Bensin di SPBU
Tidak hanya menolak diberikan nota, pemotor tersebut malah kabur saat petugas SPBU meminta untuk membayar.
"Seperti kita tahu, Pembelian BBM di SPBU untuk kendaraan milik pemerintah berplat merah bisa menggunakan nota yang diberikan dari petugas untuk selanjutnya dibuatkan klaim dan akan dibayarkan dari kantor, tapi anehnya bapak Itu tidak mau, dan disuruh bayar malah kabur, bahkan petugas spbu sudah berusaha "nggondeli" motornya tapi tetap kabur," tulis keterangan itu.
Video tersebut ramai dilihat pengguna Instagram, dan mendapat lebih dari 5.000 tanda suka.
Tonton videonya di bawah atau klik LINK INI.
View this post on Instagram
Menanggapi hal tersebut, Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho angkat bicara.
Ia mengatakan, kasus pemotor kabur setelah isi bensin tersebut sudah diselesaikan.
Adapun pemotor Honda Supra Fit pelat merah yang kabur itu sudah meminta maaf.
"Terkait kejadian di SPBU 4451113 Jalan Kimangun Sarkoro Pekalongan tersebut, konsumen tersebut telah meminta maaf kepada SPBU 4451113 dan masalah sudah selesai dengan baik," ujarnya mengutip Kompas.com.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Pengendara Motor Pelat Merah Disebut Tak Mau Bayar dan Kabur Usai Isi BBM"
Source | : | Kompas.com,instagram.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR