Standar Samping Motor Sering Turun Sendiri dan Bikin Kesal, Ternyata Ini Sebabnya

Uje,Yuka S. - Sabtu, 19 November 2022 | 17:05 WIB
Wisnu/GridOto.com
Ilustrasi. Ini penyebab standar samping motor suka turun sendiri, ternyata ada bagian yang musti dicek nih!

MOTOR Plus-Online.com - Ini penyebab standar samping motor suka turun sendiri, ternyata ada bagian yang musti dicek nih!

Standar samping motor menjadi salah satu piranti di motor yang berguna saat motor dalam kondisi diam dan tidak digunakan.

Biasanya standar samping digunakan saat motor diparkir dalam waktu yang tidak terlalu lama.

Nah untuk motor yang sudah berumur, biasanya standar samping motor tersebut sudah mulai bermasalah.

Misalnya, ada kejadian standar samping motor turun sendiri ketika motor dikendarai.

"Kondisi ini memang rawan ditemukan di motor-motor yang sudah berumur," ucap Tubagus Reza owner Bagus Motor di Jl. Rorotan Cakung, Cilincing, Jakarta Utara.

"Bahkan biasanya kondisi ini dibiarkan oleh pemiliknya," lanjut Tebe, sapaan akrabnya.

Jika di motor baru yang pada standar sampingnya memiliki sensor tentu tidak akan dibiarkan.

Baca Juga: Matikan Mesin Pakai Standar Samping Punya Efek Negatif, Komponen Ini Bisa Rusak

Hal ini dikarenakan jika standar samping sering turun mesin motor akan sering mati.

Tetapi di motor keluaran lama, banyak pengendara motor yang justru menahan standar samping yang sering turun sendiri.

Biasanya menggunakan trik dengan cara diikat menggunakan tali rapia ke bagian bodi motor.

Isal/GridOto.com
Per standar samping lemah bisa bikin standar turun sendiri

"Padahal kalau sering tiba-tiba turun sendiri kan rawan tersangkut saat berjalan," ujarnya.

"Kalau tersangkut dan mengakibatkan kecelakaan malah repot nantinya," ingat Tebe.

Tebe melanjutkan, penyebab standar samping sering turun sendiri akibat per atau pegas di bagian standar samping yang sudah lemah.

Hal tersebut disebabkan karena per standar samping yang lemah tidak lagi berfungsi mengunci standar samping di posisinya.

"Solusinya harus ganti per baru, harganya paling cuma Rp 10 ribu," ujarnya lagi.

Baca Juga: Jangan Sering Menggunakan Standar Samping untuk Mematikan Mesin Motor Matic, Ini Akibatnya !

"Atau bisa juga di bagian pengait per sudah jelek atau terkikis, kalau begini harus ganti standar samping baru yang harganya sekitar Rp 50 ribuan," tutupnya.

Itu dia brother, penyebab standar samping motor sering turun sendiri dan cara mengatasinya.

Semoga berguna untuk motor kalian ya brother!

Source : GridOto.com
Penulis : Uje
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular