MOTOR Plus-Online.com - MV Agusta merilis superbike bergaya retro klasik.
Motor baru tersebut diberi nama Superveloce 1000 Oro.
Superbike ini terinspirasi dari motor pembalap MV500 GP tahun 1972.
Mengutip dari Hotcars, motor ini memiliki bodywork dari serat karbon.
Selain itu, MV Agusta Supercveloce 1000 Oro ini menggunakan basis rangka dari Brutale 1000RR.
Sementara pada rangka dan swing arm yang terpasang pada Superveloce 1000 serie Oro menggunakan bodywork serat karbon yang terinspirasi dari pembalap MV Agusta GP500 tahun 1972.
Pada superbike ini ada sekitar 40 bagian dilapisi serat karbon termasuk satu set winglet.
Selain itu pada penutup rem cakram yang dilapisi serat karbon bertujuan untuk mendinginkan kaliper dan membantu tromol bekerja lebih lama.
Baca Juga: Konsep Motor Listrik MV Agusta Ampelio, Gaya Skuter Klasik Khas Italia
Hal ini penting untuk superbike yang mampu melaju dengan kecepatan tinggi.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR