Tips Ganti Kaliper Rem Yamaha NMAX Pakai Punya YZF-R15, Modal Cuma Rp 400 Ribuan

Isal,Indra Fikri - Selasa, 22 November 2022 | 19:35 WIB
Fadhliansyah/MOTOR Plus
Perbandingan kaliper 1 piston milik NMAX dengan kaliper 2 piston R15

MOTOR Plus-online.com - Tips mengganti kaliper rem Yamaha NMAX menggunakan kepunyaan YZF-R15, modal cuma Rp 400 ribuan saja.

Dengan menggunakan kaliper rem YZF-R15, pengereman Yamaha NMAX bisa lebih pakem karena sudah dual piston.

Seperti kita ketahui, Kaliper rem depan Yamaha NMAX masih menggunakan satu piston.

"Supaya kaliper rem depan Yamaha NMAX jadi dual piston bisa pakai kaliper rem depan Yamaha R15," ucap Yoga Ningrat, Owner Yoga Motoshop (YMS).

Yoga menambahkan, Yamaha NMAX bisa pasang kaliper rem Yamaha R15 V2 dan V3.

Karena antara kaliper rem Yamaha YZF-R15 V2 dan V3 cuma dibedakan warnanya saja.

"Tidak ada perbedaan bentuk atau spesifikasi kaliper rem depan Yamaha R15 V2 atau V3, hanya warna saja," ungkapnya.

"Kalau yang warna gold atau emas ini punya Yamaha R15 yang lebih tua lagi," tambah Yoga.

Baca Juga: Segini Ukuran Maksimal Ban Belakang Yamaha NMAX Biar Enggak Mentok Sok Aftermarket

Asyiknya, pemasangan kaliper rem Yamaha R15 di rem depan Yamaha NMAX enggak perlu ada ubahan.

"Dengan bracket bawaan, kaliper rem depan Yamaha R15 tinggal dipasang aja ke rem depan Yamaha NMAX," jelasnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Isal
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular