MOTOR Plus-online.com - Prakiraan cuaca wilayah Jabodetabek hari ini Rabu, 23 November 2022, dua wilayah ini bakal diguyur hujan petir sore nanti.
Sebelum beraktifitas, bikers yang tinggal di Jabodetabek harus simak berita prakiraan cuaca.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan prakiraan cuaca hari ini, Rabu (23/11/2022).
BMKG memprediksi, seluruh wilayah DKI Jakarta mengawali hari dengan cuaca cerah berawan, Rabu (23/11/2022).
Siang hingga sore hari, sebagian besar wilayah Jakarta diguyur hujan ringan, kecuali Jakarta Utara yang tetap cerah berawan.
Pada malam hari, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diguyur hujan disertai petir.
Sementara Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara berawan.
BMKG mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan yang dapat disertai petir di sebagian wilayah Jaksel dan Jaktim pada sore menjelang malam hari.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca di WSBK Mandalika 2022, Penonton Siapkan Jas Hujan?
Suhu di Jakarta hari ini berkisar 25-32 derajat celcius, sementara kelembapannya 70-100 persen.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR