Wuih Motor Bekas Honda Forza Diskon Hampir 10 Juta Jelang Akhir Tahun 2022, Buruan Dibeli

Galih Setiadi - Jumat, 25 November 2022 | 16:25 WIB
Iday/Otoseken
Foto ilustrasi. Motor bekas Honda Forza diskon hampir Rp 10 juta jelang akhir tahun 2022.

MOTOR Plus-online.com - Tunggu apalagi motor bekas Honda Forza diskon mendekati 10 juta jelang akhir tahun 2022, cepetan sikat sebelum kehabisan.

Kabar gembira buat bikers yang mau beli motor bekas, pas banget jelang akhir tahun 2022 nih.

Banyak penawaran diskon motor bekas, salah satunya Honda Forza 250 potongan harganya lumayan banget.

Dikutip dari website resmi Astra Honda Motor (AHM), Honda Forza memakai mesin 249 cc SOHC eSP+ 4-katup dengan pendingin cairan.

Masing-masing power dan torsinya berada di angka 17 kW (22,79 hp)/7.750 rpm dan 24 Nm/6.250 rpm.

Sebagai motor matic premium, Honda Forza punya sederet fitur canggih, bro.

Mulai dari panel instrumen full digital, full LED depan-belakang, USB Port Charger, Honda Selectable Torque Control (HSTC), dan Honda Smart Key System.

Belum termasuk Electrically Adjustable Wind Screen, yang bisa mengatur ketinggian windshield secara elektrik.

Baca Juga: Harga Motor Bekas Yamaha NMAX Jelang Akhir Tahun 2022, Termurah Mulai Rp 16 Jutaan

Selain itu, Honda Forza punya bagasi yang bisa menyimpan 2 helm sekaligus.

Dengan kecanggihan tersebut, harga Honda Forza terbaru berada di angka Rp 90.313.000 On The Road (OTR) Jakarta.

Kalau terlalu mahal, brother bisa lirik dan pertimbangkan Honda Forza bekas nih.

Seperti yang dikutip dari akun instagram @kjvmotosport.

Sebelumnya, Honda Forza 250 tahun 2018 itu sebesar Rp 68.000.000.

Menjelang akhir tahun, banderol tersebut turun menjadi Rp 58.800.000.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KJV MotoSport (@kjvmotosport)

Ada selisih harga yang mendekati Rp 10.000.000, tepatnya Rp 9.200.000 nih, bro.

Brother yang tertarik dengan Honda Forza, bisa cek langsung unitnya di showroom dan beli.

Source : instagram.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular