MOTOR Plus-online.com - Sampai sekarang pemerintah belum menurunkan harga Pertalite wlau harga minyak dunia turun.
Harga Pertalite belum juga turun meski harga minyak dunia rendah pemerintah ungkap harga sebenarnya jadi berapa.
Ternyata harga minya dunia turun hanya salah satu indikator, masih ada faktor lain yang jadi acuan.
Seperti dikatakan Plt. Kepala Pusat Kebijakan APBN Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Wahyu Utomo.
Katanya tren penurunan harga minyak mentah dunia terus terjadi, tak bisa jadi acuan dalam menentukan penurunan BBM Pertalite.
Masih ada indikator lain dalam menentukan hal tersebut, misalnya saja nilai kurs Rupiah.
"Kan berpengaruh bukan hanya ICP, tetapi juga kurs saat kurs naik kan. ICP trend turun namun masih volatile," ujar Wahyu kepada Kontan.co.id, Minggu (21/11).
Begitupun Deputi I BIdang Ekonomi Makro dan Keuangan Iskandar Simorangkir mengatakan hal senada.
Baca Juga: Pertalite Palsu Beredar Diduga Hasil Oplos dengan Solar atau Minyak Mentah Kemudian Diberi Pewarna
KOMENTAR