Cari Bahan Motor Custom Budget Rp 3 Jutaan Pakai Motor Bekas, Ini Pilihannya

Yuka S. - Sabtu, 3 Desember 2022 | 21:10 WIB
MOTOR Plus-online.com/Galih
Ingin bangun motor custom, ini dia pilihan motor bekas harga Rp 3 jutaan.

MOTOR Plus-Online.com - Ingin membangun motor custom, bisa cari motor bekas harga Rp 3 jutaan, simak pilihannya yuk!

Untuk brother MOTOR Plus yang ingin membangun motor custom dengan budget minim, bisa tengok pilihan motor bekas ini.

Cukup modal mulai Rp 3 jutaan bisa dapat motor bekas yang bisa dipakai jadi basis motor custom nih!

Tidak hanya murah, motor bekas tersebut lengkap dengan surat-surat seperti STNK dan BPKB.

Contoh yang berada di Motor Bekas Ucok Motor, Jl. Ki Hajar Dewantoro RT 01/01 Gondrong, Cipondoh, Tangerang.

Pemilik tempat jual motor bekas tersebut, Hari Siswanto menjual beberapa motor murah.

"Kalau di sini mungkin beda dibanding tempat lain ya. Biasanya pedagang cari yang tahun muda untuk di jual, saya lebih pilih tahun tua, otomatis harganya murah," ungkapnya.

"Dengan harga murah, biasanya pembeli lebih ramai yang cari (motor bekas), minimal tanya harga dan cek kondisi dulu," lanjutnya.

Baca Juga: Motor Custom Basic Honda CB150R Ala Indian FTR, Mesin Diganti Pakai Honda CBR250RR!

ia pun menjelaskan beberapa motor bekas Rp 3 jutaan di tempatnya.

"Sekarang sih ada (motor bekas) beberapa yang harganya Rp 3 jutaan. Ada Kaze R tahun 2022 harganya Rp 3,5 juta, Honda Supra Fit Rp 3 juta, Yamaha Jupiter Z Rp 3,5 juta. Semua lengkap STNK BPKB-nya, cuma perlu dihidupkan lagi pajaknya," jelas Ucok.

"Kondisi siap pakai dan memang sesuai dengan umurnya. Mungkin PR nya itu tadi, pajaknya mati semua jadi perlu bayar denda pajak dulu nantinya," ujarnya.

Simak daftar harga motor bekas Rp 3 jutaan di Ucok Motor:

  • Honda Supra Fit tahun 2004: Rp 3.000.000
  • Yamaha Jupiter Z tahun 2005: Rp 3.500.000
  • Kawasaki Kaze R tahun 2002: Rp 3.500.000

Catatan:

  • Harga bisa berbeda dengan pedagang motor bekas lain
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Motor bekas yang ditawarkan di Ucok Motor ini bisa digunakan jadi basis motor custom nih brother!

Baca Juga: Motor Vent X-Rude 125 Asal Italia, Gaya Ala Motor Custom Retro Scrambler Mesin 125 cc

Misalkan untuk kalian yang ingin membangun motor custom beraliran Street Cub.

Rainbow Motor
Modifikasi Honda Astrea Grand jadi street cub

Brother bisa merombak rangka dan servis mesin agar kembali sehat, lalu menambah beberapa part-part custom.

Atau bahkan bisa bikin motor custom aliran lain dengan mengambil mesin dari motor bekas tersebut.

Sikat bro!

Source : Motorplus-online.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular