Eden Hazard Pensiun Usai Belgia Babak Belur di Piala Dunia 2022, Naik Motor Matic Enggak Lupa Helm

Ahmad Ridho - Kamis, 8 Desember 2022 | 10:11 WIB
FB Chelsea Football Club
Momen Eden Hazard naik motor matic bareng Oliver Giroud, Hazard pemain timnas Belgia ini akhirnya pensiun usai Piala Dunia 2022.

“Saya sudah memutuskan untuk mengakhiri karier internasional saya. Generasi berikutnya sudah siap buat menggantikan saya,” kata Hazard.

Eden Hazard juga tak lupa untuk menyampaikan terima kasih atas dukungan yang pernah diterima selama membela timnas Belgia.

“Terima kasih atas cinta Anda. Terima kasih atas dukungan yang dukungan yang tak tertandingi,” tutur Hazard.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Eden Hazard (@hazardeden_10)

“Terima kasih atas semua kebahagiaan yang telah diberikan sejak 2008,” kata mantan pemain Chelsea itu.

Eden Hazard menjalankan debutnya di timnas Belgia pada 2008.

Secara keseluruhan, Hazard sudah menorehkan 126 penamilan dengan catatan 33 gol dan 36 assist sepanjang kariernya di skuad Belgia.

Hazard juga menjadi bagian penting dalam kesuksesan Belgia meraih tempat ketiga di Piala Dunia 2018.

Baca Juga: Rusuh Usai Nobar Piala Dunia 2022, Geng Motor di Surabaya Buat Onar Serang Warkop

Dibonceng motor matic tidak lupa helm

Di luar kabar gantung sepatu, Eden Hazard pernah dibonceng naik motor matic oleh rekannya Oliver Giroud.

Momen saat Eden Hazard tidak lupa pakai helm saat dibonceng Giroud ketika masih bermain untuk klub Inggris, Chelsea.

Video pemain Chelsea ini dibagikan di Facebook Chelsea Football Club saat menjadi bintang iklan mobil Hyundai.

Eden Hazard dan Oliver Giroud jadi pengantar tiket ke rumah salah seorang fans Chelsea.

Saat akan naik mobil, ternyata sang sopir adalah pemain Chelsea, Willian.

Fans yang beruntung dapat tiket nonton pertandingan Chelsea langsung diantar Willian ke markas tim Chelsea.

Setelah mengantar tiket, Hazard dan Giroud langsung pergi dan tidak lupa memakai helm.

Tonton langsung video Hazard dan Giroud naik motor matic.

Source : Facebook Chelsea Football Club,Instagram @hazardeden_10
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular