MOTOR Plus-Online.com - Ini dia motor custom hadiah untuk pengunjung Motorfest 2022. Diberi nama 'Blakasuta' pilih gaya ala flat tracker.
Kenalan dengan motor custom bernama 'Blakasuta'. Bakal siap dimiliki pengunjung Motorfest 2022 yang beruntung!
Festival Motor Indonesia alias Motorfest 2022 akan digelar. Ini merupakan event akbar rangkaian kegiatan kreatifitas otomotif di penghujung tahun 2022.
Motorfest 2022 akan dipusatkan di Menara Teratai, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah pada Minggu, 11 Desember mendatang.
Untuk memeriahkan acara dan menarik minat publik menghadiri acara tersebut, pihak panitia penyelenggara pun menghadirkan motor custom 'Blakasuta'.
Motor custom ini adalah hadiah untuk pengunjung Motorfest 2022 yang kental bergaya Flat Tracker.
Tentunya, hadiah undian lucky draw ini amat menggoda bagi pengunjung yang membeli tiket untuk menghadiri event Motorfest 2022.
Blakasuta adalah nama modifikasi motor custom kuda besi berbasic Yamaha RX 100 jebolan tahun 1977 yang kini bermemaorfosis bergaya Flat Tracker.
Baca Juga: Tampil Klimis, Motor Custom Cafe Racer Elegan Basis SYM Wolf 125, Mesin Dapat Ubahan
Ubahan bergaya Flat Tracker ini muncul diawal tahun 1900-an yang dipakai untuk balapan dilintasan tanah diatas sirkuit berbentuk oval.
Keunikannya adalah terletak pada nama Blakasuta yang disematkan oleh Ilham Purnama akrab disapa Iing sang builder dari Daeng Custom asli Purwokerto, Banyumas, Jateng.
Menurut Iing, dipilihnya nama Blakasuta ini memiliki makna yang sangat khas dengan tipikal karakter warga Banyumas.
"Blakasuta sendiri merupakan salah satu karakter khas masyarakat Banyumasan yang bermakna berterus terang atau blak-blakan bisa juga bermakna tanpa basa basi alias apa adanya. Jadi apa yang kita tuangkan pada ubahan Flat Tracker ini, ya seperti ini apa adanya," ungkap Iing.
Untuk bisa mendapatkan kesempatan memenangkan Blakasuta ini, brother tinggal membeli tiket masuk acara Motorfest 2022 baik secara online di www.motorfest.id/ticket maupun on the spot.
Kemudian pembelian tiket tersebut akan dimasukkan ke kotak undian yang sudah disediakan.
Lalu akan langsung diundi pukul 16.00 pada tanggal 11 Desember di Menara Teratai, Purwokerto.
Cukup mengeluarkan Rp 25 ribu brother bisa membeli tiket khusus melihat serunya persaingan kontes modifikasi di event Motorfest.
Baca Juga: Bikin Motor Custom Gaya Trail Klasik, Motor Bekas Honda CRF150L Cocok Jadi Bahan Nih!
Sekaligus berkesempatan mendapatkan undian untuk memenangkan Blakasuta.
Ingat, tiket tersebut hanya berlaku untuk event siang terhitung mulai pukul 08.00-17.00 WIB!
KOMENTAR