MOTOR Plus-online.com - Keren mana motor Ronaldo dengan Lionel Messi?
Cristiano Ronaldo mendadak jadi seorang pembalap motor lengkap dengan wearpack dan helm.
Pemain timnas Portugal ini siap-siap mencoba motor KTM Duke 790.
Sementara Lionel Messi yang pernah bergaya di atas motor Vespa jadul, sempat naik motor Harley-Davidson.
Tapi bukan motor Messi, moge Harley-Davidson yang ditungganginya milik polisi di Meksiko.
Ronaldo dan Lionel Messi dua nama pemain sepak bola dunia yang dikenal di seluruh dunia.
Ronaldo mantan pemain Manchester United (Inggris) sudah memiliki banyak prestasi di klubnya.
Sementara Lionel Messi legenda Barcelona (Spanyol) kini bermain untuk klub sepak bola Prancis, Paris Saint Germain (PSG).
Baca Juga: Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022, Lionel Messi Naik Vespa Jadul Disayangkan Vespa Lovers
Walaupun motor bukan kendaraan sehari-hari, tapi Ronaldo ataupun Lionel Messi pernah merasakan sensasi naik motor.
Kali ini, Ronaldo berganti profesi sebagai pembalap motor.
Dikutip MOTOR Plus-online dari YouTube Skifbull Channel, Ronaldo memakai wearpack balap warna hitam sama seperti motor KTM Duke 790 yang akan dicobanya.
"Cristiano Ronaldo Mencoba Pakaian Seorang Pembalap Motor," demikian caption di YouTube Skifbull Channel.
Ternyata bukan cuma sesi pemotretan saja, Ronaldo juga memacu motor KTM Duke 790 di sela-sela kontainer yang disusun.
Wajah Ronaldo nampak merah saat menggeber motor KTM Duke 790 dalam kecepatan tinggi.
Di Indonesia, KTM Duke 790 dijual Rp 320.000.000 dan Rp 350.000.000 untuk tipe Adventure 790.
Sementara itu Lionel Messi hanya sebatas naik di atas moge Harley-Davidson milik seorang polisi di Meksiko.
Baca Juga: Ronaldo Jadi Sorotan, Gaya Selebrasinya Pernah Ditiru Fabio Quartararo
Dikutip dari sport.es, Lionel Messi saat itu masih sebagai pemain klub Barcelona.
Foto Lionel Messi di atas motor polisi tersebut diambil saat pramusim Barcelona di Monterrey (Meksiko) tahun 2006.
Moge Harley-Davidson yang dinaiki Lionel Messi adalah tipe Electra Glide tahun 2005.
Harga moge Harley-Davidson Electra Glide pastinya lebih mahal dibanding motor KTM Duke 790 yang dipakai Ronaldo.
Moge Harley-Davidson Electric Glide tahun 2022 dibanderol Rp 1,16 miliar.
Nah, secara tampilan motor Ronaldo atau Lionel Messi nih yang paling keren?
Kamu pilih yang mana bro.
Penasaran aksi Cristiano Ronaldo jajal KTM Duke 790, tonton langsung aksinya di bawah ini.
Source | : | Sport.es,YouTube Skifbull Channel |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR