Kolektor Kaget, Harga Uang Koin Rp 1.000 Kelapa Sawit Terbaru Cuma Setara Setengah Liter Pertalite

Ahmad Ridho - Rabu, 21 Desember 2022 | 17:00 WIB
Tokped/Dok Otomotifnet
Sempat aku jutaan rupiah, uang koin Rp 1.000 kelapa sawit sekarang cuma setara harga setengah liter Pertalite.

MOTOR Plus-online.com - Sempat laku jutaan rupiah, harga uang koin Rp 1.000 bulan Desember 2022 cuma setara setengah liter Pertalite.

Jual beli uang koin banyak ditawarkan di toko online.

Uang koin buatan zaman Belanda sampai uang koin yang belum lama hilang dari peredaran banyak ditawarkan.

Harganya juga variatif, bahkan beberapa waktu lalu satu keping uang koin bisa tembus jutaan rupiah.

Salah satu yang pernah booming adalah uang koin Rp 1.000 kelapa sawit yang dijual mahal.

Tapi update bulan Desember 2022, harga uang koin Rp 1.000 kelapa sawit anjlok.

Bahkan ada yang menjual uang koin Rp 1.000 kelapa sawit cuma setara setengah liter Pertalite atau cuma Rp 5.000.

lazada
Kolektor kaget uang koin yang sebelumnya dikabarkan laku jutaan rupiah sekarang cuma Rp 5.000 per keping atau setara setengah liter Pertalite.

Dari penelusuran MOTOR Plus-online dibeberapa toko online, harga uang koin Rp 1.000 kelapa sawit dijual cuma Rp 5.000 untuk satu kepingnya.

Baca Juga: Bukan Uang Koin Kelapa Sawit, Uang Koin Gambar Komodo Harganya Lebih Mahal Setara Honda SH150i

Satu keping uang koin kelapa sawit yang awalnya ramai dijual jutaan rupiah cuma setara setengah liter Pertalite.

Tapi ada juga yang menjual uang koin kelapa sawit lebih mahal di toko online yakni Rp 12.500 per keping.

Perbedaan harga jual uang koin kelapa sawit tergantung penjual di masing-masing toko online.

Tokped
Uang koin American Silver Eagle dibanderol Rp 8.000.000 untuk satu kepingnya, lebih mahal dari uang koin Rp 1.000 kelapa sawit.

Dibanding uang koin Rp 1.000 kelapa sawit, uang koin yang terbilang mahal adalah koin kuno American Silver Eagle $1 tahun 1888.

Uang koin American Silver Eagle ini dilengkapi sertifikat asli dan dibanderol Rp 8.000.000 untuk satu kepingnya.

Uang koin American Silver Eagle ini diposting di toko online oleh pemiliknya, DNP-Store.

Uang koin American Silver Eagle ini dikemas dan dipress serta dilengkapi sertifikat resmi.

Selisih harga terbaru uang koin Rp 1.000 kelapa sawit sangat jauh dibanding uang koin American Silver Eagle $1 tahun 1888 ini.

Baca Juga: Uang Kertas Rp 100 Perahu Pinisi Laku Setara Yamaha TMAX, Harga Aslinya Dibongkar Kolektor Uang Kuno

Buat peminat, harga uang koin American Silver Eagle $1 tahun 1888 ini hampir setara motor matic bekas.

Dikutip dari GridOto, harga motor bekas Rp 8.000.000 bisa bawa pulang motor matic Honda BeAT tahun 2013.

Motor matic Honda BeAT tahun 2013 ini bisa dibeli di dealer motor bekas Jaya Motor yang beralamat di Jalan Jelambar Baru Raya No.10 Jakarta Barat.

Selain Honda BeAT, pilihan motor bekas harga Rp 8.000.000 bisa dapat Honda Mega Pro tahun 2013 atau motor matic Suzuki Nex II tahun 2018.

MOTOR Plus-online.com/Galih
Harga motor bekas harga Rp 8.000.000 bisa dapat Honda BeAT tahun 2013.

Harga terbaru uang koin Rp 1.000 kelapa sawit cuma dijual Rp 5.000 sampai Rp 12.500 per keping bikin kolektor bungung.

Padahal beberapa waktu lalu sempat booming uang koin Rp 1.000 yang bisa tembus jutaan rupiah.

Buat yang masih punya uang koin Rp 1.000 kelapa sawit lebih baik disimpan karena siapa tahu harganya bisa mahal kalau ada kolektor yang berani beli dengan harga mahal.

Source : Lazada,Tokopedia
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular