MOTOR Plus-online.com - Buruan dicek jangan sampai putus di jalan, simak waktu v-belt CVT motor matic Honda PCX 160 minta diganti.
Pentingnya buat bikers khususnya pemilik Honda PCX 160, cek kondisi komponen di dalam CVT motor matic.
Ada beberapa komponen yang terdapat di dalam CVT motor matic seperti Honda PCX 160, salah satunya van belt atau dikenal sebagai v-belt.
Enggak kalah dengan part di mesin, v-belt juga punya peranan penting, bro.
Seperti rantai di motor bebek atau sport, v-belt berfungsi sebagai penggerak pulley depan dan belakang.
Dengan adanya v-belt, motor matic seperti Honda PCX 160 dan tipe lainnya bisa berjalan.
Seiring dengan pemakaian, v-belt pada CVT motor matic juga memiliki waktu penggantian.
Seperti yang dijelaskan Service Advisor Bengkel AHASS Serimpi Makmur Sejati, Yudi.
"Komponen di CVT (motor matic) penting untuk dicek, seperti v-belt dan kampas ganda," ungkap Yudi, Rabu (21/12/2022).
Untuk tanda-tanda v-belt minta diganti, Yudi mengatakan ada beberapa hal yang harus dicek.
"Kalau v-belt, perlu dicek apakah sudah ada keretakan atau belum. Nah, kalau ada keretakan sebaiknya diganti, takutnya putus di tengah jalan," lanjut pria yang bertugas di Jl. Raya Pos Pengumben No. 21 Joglo, Kembangan, Jakarta Barat itu.
Soal waktu pergantiannya, Yudi mengatakan umumnya v-belt di CVT motor matic berada di 24.000 km.
"Biasanya (penggantian) di 24.000 kilometer atau 2 tahun, semua motor matic baik PCX yang baru atau BeAT juga sama waktunya kurang lebih segitu. Tapi kembali lagi, tergantung kondisi," tukasnya.
Nah, bikers pemilik Honda PCX 160, coba cek kondisi v-belt, segera ganti kalau sudah ada keretakan ya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR