Misteri Motor Tergeletak Tanpa Pemilik di Garut, Polisi Temukan Fakta Mengejutkan

Albi Arangga - Minggu, 1 Januari 2023 | 20:30 WIB
Tribun Priangan
Momen polisi menemukan motor tergeletak tanpa pemiliki di Kabupaten Garut.

MOTOR Plus-Online.com - Polisi menemukan fakta mengejutkan di balik penemuan motor yang tergeletak tanpa pemilik di Kabupaten Garut.

Motor tersebut tepatnya ditemukan di kawasan Jalan Anwar Musaddad, Banyuresmi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Minggu (01/01/2022) dini hari pukul 01.30 WIB.

Penemuan itu terjadi ketika Tim UPRC yang dipimpin KBO Samapta Polres Garut, Ipda Wiki Sapari, melakukan penyisiran saat perayaan Tahun Baru 2023.

Motor yang ditemukan itu ternyata dalam kondisi rusak.

Kemudian polisi langsung bergerak melakukan investigasi setelah menemukan motor yang tergeletak tersebut.

"Ayo segera sisir, mungkin korban masih di wilayah sini," ujar Ipda Wiki.

Anggota tim UPRC kemudian melakukan penelusuran di sekitar lokasi. Helm dan sandal korban ditemukan tidak jauh dari motornya.

Dan benar adanya, motor tergelatak itu buah dari aksi kriminalitas. Salah satu anggota Tim UPRC melaporkan korban sudah ditemukan 100 meter dari lokasi kejadian.

Baca Juga: Enggak Cuma Motor, Nyawa Pemuda Ini Dirampas Komplotan Begal di Kebayoran Lama, Polisi Tidak Tinggal Diam

"Izin komandan, korban ditemukan di sebelah sana, mengaku korban pembacokan," ungkap anggota tersebut.

Tim kemudian balik kanan mendatangi lokasi ditemukannya korban yang diketahui merupakan pemilik dari motor tersebut. Korban ditemukan dengan kondisi lemas dengan luka pembacokan ringan di keningnya.

"Kamu kenal pelakunya?," ujar Ipda Wiki.

"Kenal Pak," jawab korban yang diketahui bernama Sendi (25).

Korban kemudian mengeluh lemas dan langsung dievakuasi oleh Tim UPRC ke klinik terdekat untuk mendapat perawatan.

Korban diketahui merupakan warga Patrol, Kecamatan Leuwigoong, Kabupaten Garut.

Endang (55) salah satu warga di kawasan tersebut mengatakan, korban tiba-tiba ditemukan dalam kondisi tergeletak di dekat rumahnya.

"Katanya dia dibacok, dikeroyok. Lokasi kejadiannya di sana (pertigaan Sigobing), terus dia lari ke sini," ujarnya kepada Tribunjabar.id di lokasi kejadian.

Wikal Mahesa (27) salah satu keluarga korban mengatakan pihaknya akan segera melaporkan kejadian tersebut kepada polisi.

Baca Juga: 2 Begal Motor Ambil Paksa Honda BeAT Di OKU Timur, Sempat Kejar-kejaran dengan Polisi

Korban menurutnya sempat meminta pertolongan dengan berteriak agar terdengar oleh warga. Dia kaget saat dihubungi korban yang mengaku telah dianiaya hingga mendapat luka pembacokan.

"Sekarang Sendi sedang dirawat di klinik Baiturrahman, lukanya harus dijahit," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunpriangan.com dengan judul Polisi Temukan Motor Tergeletak di Banyuresmi Garut, Ternyata Milik Sendi Korban Pembacokan

Penulis : Albi Arangga
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular