Kapan Ganti Per CVT Motor Matic Honda PCX 160, Cek Harga dan Ongkos Pasangnya

Galih Setiadi - Selasa, 3 Januari 2023 | 21:06 WIB
Kolase GridOto.com/Honda Cengkareng Motor
Ilustrasi CVT dan per CVT. Kapan per CVT motor matic Honda PCX 160 minta diganti, simak harga dan ongkos pasangnya.

MOTOR Plus-online.com - Jangan lupa cek kapan waktunya ganti per CVT motor matic Honda PCX 160 jangan anggap sepele, segini harga dan ongkos pasangnya.

Bikers pemilik Honda PCX 160 atau motor matic lainnya, pastikan kondisi komponen CVT tetap terjaga.

Termasuk per CVT motor matic Honda PCX 160, yang juga berlaku untuk tipe skutik lainnya.

Jangan anggap sepele, per CVT memiliki fungsi penting bagi sebuah motor matic.

Per CVT berbentuk pegas yang terletak di bagian dalam pulley belakang pada CVT motor matic.

Fungsi per CVT yang utama adalah untuk mengatur reduksi atau perbandingan gigi, dan juga mengatur tingkat kerenggangan sliding sheave atau pulley belakang.

Sama seperti komponen lainnya, per CVT juga perlu dicek secara berkala.

Hal tersebut disampaikan Service Advisor Bengkel AHASS Serimpi Makmur Sejati, Yudi.

Baca Juga: Mitos atau Fakta Per CVT Motor Matic Yang Lebih Panjang Lebih Bagus Dari Yang Pendek

"Biasanya per CVT itu dicek bersamaan servis CVT. Apakah sudah ada tanda-tanda melemah atau masih bagus, biasanya terasa dari tarikannya," kata Yudi, Selasa (3/1/2023).

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular