MOTOR Plus-Online.com - Sempat minim kabar mengenai Aldi Satya Mahendra akan balapan di kompetisi mana dan tim mana pada 2023.
Lantaran ada kbar kalau Aldi Satya Mahendra tidak akan ada dalam skuat Yamaha Racing Indonesia (YRI) untuk ARRC 2023.
Terlebih dalam entry list World Supersport 300 (WSSP300) juga tidak ada nama Aldi Satya Mahendra.
Sampai pada (3/1/2023) dikonfirmasi kalau untuk kancah balap nasional, Aldi masih akan berlomba di Kejurnas OnePrix bersama ABEN Racing.
Tak cuma balap underbone, Aldi juga akan balapan motor sport Yamaha R25 untuk ajang Yamaha Sunday Race (YSR) dan Kejurnas Motor Sport jika ada.
"Kalau untuk motor sportnya, Aldi masih jadi andalan kami, di kelas R25. Pengalaman dan gaya balapnya kompeten," tutur Johannes, Owner dari ABEN Racing.
"Juga memang Aldi dijadwakan untuk balapan Kejurnas OnePrix di kelas Expert tahun ini," lanjut Han, sapaannya kepada Motor PLUS.
Aldi menjadi andalan satu-satunya ABEN Racing di kancah balap motor sport.
Sedangkan di Kejurnas OnePrix, pembalap asal Jogjakarta itu akan trio dengan Erfin Firmansyah dan Rusman Fadhil.
Baca Juga: Update Biaya dan Syarat Perpanjang SIM Online Januari 2023, Siapkan Uang Lebih
Ketiganya akan menggunakan Yamaha MX-King dan Aldi Satya cukup punya performa yang apik di OnePrix 2022.
Ia bisa bersaing untuk titel juara nasional, tetapi karena bentrok dengan beberapa agenda balap internasional, membuatnya absen di beberapa seri Kejurnas OnePrix.
"Harapannya di OnePrix memang semoga salah satu pembalap kami bisa menjadi juara nasional," kata Han.
Seri pertama Kejurnas OnePrix dimulai pada bulan Februari di sirkuit Sentul Karting dan untuk Yamaha Sunday Race masih menunggu konfirmasi dari pihak Yamaha Indonesia.
Baca Juga: Motor Custom Bobber Tampang Bumblebee di Transformers, Pakai Basis Honda X4!
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR