MOTOR Plus-online.com - Di balik harga Pertamax turun, ternyata tarif tiket parkir di Bandung malah naik 2 kali lipat, begini keluhan warga.
Pengumuman harga Pertamax turun menjadi Rp 12.800 per liter berlaku sejak 3 Januari 2023 pukul 14.00 WIB.
Penurunan harga Pertamax sebesar Rp 1.100, sebelumnya dijual dengan harga Rp 13.900 per liter.
Meskipun harga Pertamax turun sehingga lebih murah, namun kenaikan tarif tiket parkir dikeluhkan warga Bandung.
Kenaikan harga tarif parkir merupakan sebuah hal yang belum perlu dilakukan karena buka sebuah persoalan yang mendesak.
"Cukup aneh jika ada kenaikan tarif parkir karena saat ini bukan hal itu yang penting dilakukan Pemkot Bandung," ungkap Koko Komarudin (36), seorang pengguna parkir di pusat perbelanjaan ITC Kebon Kalapa, dikutip dari TribunJabar.id.
Koko menyebutkan bahwa ketika pemerintah pusat menurunkan harga BBM Pertamax yang disambut positif, masyarakat kembali harus mengusap dada ketika Pemkot Bandung justru menaikkan harga parkir cukup tinggi.
"Penurunan Pertamax hanya seribu rupiah, ini kenaikan tarif parkir malah dua kali lipat hingga Rp 5.000, sama aja boong kata saya mah," ujarnya.
Baca Juga: Harga Pertamax Turun Jadi Rp 12.800 Per Liter, Ini Efeknya Dipakai di Motor Tua
Sementara pengguna roda empat, Rizki Ramadhan (39), jelas-jelas mengungkapkan keberatan kenaikan harga parkir, terutama untuk poin kehilangan tiket parkir yang diberlakukan hingga Rp100.ribu.
Source | : | TribunJabar.id |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR