Harga Motor Matic Baru 110-125 cc Januari 2023, Ternyata Paling Murah Mulai Rp 14 Jutaan

Galih Setiadi - Sabtu, 14 Januari 2023 | 13:00 WIB
Kolase masing-masing pabrikan
Cek harga motor matic baru 110-125 cc Januari 2023, paling murah mulai Rp 14 jutaan saja.

MOTOR Plus-online.com - Kabar gembira buat bikers, harga motor matic baru 110-125 cc periode Januari 2023 mulai Rp 14 jutaan saja, buruan dibeli!

Bikers yang berencana beli motor baru, motor matic di kelas 110 sampai dengan 125 cc bisa dipertimbangkan.

Apalagi, motor matic baru di kelas tersebut terdapat banyak pilihan, harganya juga murah bro!

Daripada penasaran, yuk simak pilihannya sampai dengan harga terbarunya.

Mulai dari Yamaha FreeGo 125 Connected, yang dirilis di pameran IMOS 2022 tanggal 3 November 2022.

Salah satu teknologi terbarunya, dengan hadirnya Y-Connect untuk mempermudah dalam mengemtahui kondisi motor real time secara digital.

Dok. YIMM
Yamaha FreeGo 125.

Selain itu, brother juga dapat terhubung langsung dengan aplikasi Y-Connect melalui fitur Digital Speedometer yang memiliki desain modern dan infomatif.

Tidak hanya Y-Connect, Yamaha juga mempertahankan teknologi yang dianggap mumpuni buat motor matic ini.

Baca Juga: Harga Motor Matic Baru Honda Naik Awal Tahun 2023 Cek Disini Sebelum Pergi ke Dealer

Seperti Stop & Start System dengan sistem otomatis yang membuat mesin mati saat berhenti lebih dari 5 detik dan menyala kembali saat tuas gas diputar.

Terdapat dua tipe, harga motor matic Yamaha tersebut Rp 21.400.000 untuk versi standar, dan Rp 23.200.000 untuk versi Connected, masing-masing On The Road (OTR) Jakarta.

Yamaha FreeGo terbaru ini melengkapi deretan motor matic yang dijual PT.Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Mulai dari Yamaha Gear 125, X-Ride, Fino, Fazzio, hingga Lexi.

Selain YIMM, PT. Astra Honda Motor (AHM) juga enggak mau kalah yang menjual motor matic entry level.

Yaitu Honda BeAT, Genio, Scoopy, hingga Vario 125 yang versi terbarunya meluncur pada September 2022.

AHM
Tampilan motor matic baru Honda Vario 125, meluncur pada September 2022.

Kemudian, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) memiliki line-up skutik 110 cc, mulai dari Nex II hingga Avenis 125.

PT. TVS Motor Company Indonesia juga ikut bersaing dalam motor matic entry level.

Baca Juga: Honda BeAT Bisa Goyah, Yamaha Luncurkan Motor Matic Baru 125 cc Irit BBM

Terdapat beberapa pilihan tipe, mulai dari TVS Dazz Dazz FI, Callisto, NTorq 125, XL100, hingga NTorq XP.

Adapun TVS Dazz menjadi motor matic paling murah, dengan harga Rp 14.450.000 On The Road (OTR) Jakarta.

TVS
Motor matic baru TVS Dazz, harganya Rp 14 jutaan saja.

Simak daftar harga motor matic baru 110-125 cc lainnya di bawah ini:

Yamaha

  • Gear 125 S Version: Rp 18.750.000
  • Gear 125 Standard: Rp 18.035.000
  • FreeGo 125 Connected: Rp 23.200.000
  • FreeGo 125: Rp 21.400.000
  • X-Ride 125: Rp 19.790.000
  • Mio M3 125: Rp 17.235.000
  • Fino Grande: Rp 21.140.000
  • Fino Premium: Rp 19.980.000
  • Fino Sporty: Rp 19.980.000
  • Fazzio Neo: Rp 21.890.000
  • Fazzio Lux: Rp 22.190.000
  • Lexi S ABS: Rp 28.490.000
  • Lexi S: Rp 25.865.000
  • Lexi: Rp 22.840.000

TVS

  • Dazz: Rp 14.450.000
  • Dazz FI: Rp 14.830.000
  • Callisto: Rp 18.250.000 - Rp 19.250.000
  • Ntorq 125: Rp 19.400.000
  • XL100: Rp 13.900.000 - Rp 14.390.000
  • Ntorq XP: Rp 19.900.000

Suzuki

  • NEX II STANDARD: Rp 18.081.000
  • NEX II ELEGANT: Rp 18.081.000
  • NEX II ELEGANT PREMIUM: Rp 18.636.000
  • NEX II FANCY DYNAMIC: Rp 18.888.000
  • NEX CROSSOVER: Rp 19.695.000
  • Address FI STANDARD: Rp 18.913.000
  • Address FI PREDATOR SERIES: Rp 19.341.000
  • Address PLAYFUL: Rp 19.492.000
  • Avenis 125: Rp 29.970.000

Honda

  • BeAT CBS: Rp 17.720.000
  • BeAT CBS ISS: Rp 18.426.000
  • BeAT Street: Rp 18.376.000
  • BeAT Deluxe: Rp 18.572.000
  • Genio CBS: Rp 18.880.000
  • Genio CBS-ISS: Rp 19.475.000
  • Scoopy Fashion: Rp 21.653.000
  • Scoopy Sporty: Rp 21.653.000
  • Scoopy Prestige: Rp 22.415.000
  • Scoopy Stylish: Rp 22.415.000
  • Vario 125 CBS: Rp 22.500.000
  • Vario 125 CBS-ISS: Rp 24.150.000
  • Vario 125 CBS-ISS SP: Rp 24.400.000

Catatan:

  • Harga merupakan OTR Jakarta
  • Harga diambil dari website resmi masing-masing pabrikan per 14 Januari 2023
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Source : Berbagai sumber
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular