MOTOR Plus-Online.com - Korban pencurian motor dibikin sedih oleh pelaku setelah mendengarkan alasan melakukan aksi tindak kriminal.
Peristiwa curanmor itu terjadi di kawasan Tamansari, Jakarta Barat, pada Minggu (25/12/2022).
Adapun pelaku berhasil diamankan dan diketahui berinisial FH.
Polisi pun mencoba untuk mempertemukan korban dengan pelaku guna melakukan mediasi atas dasar kemanusiaan.
Saat bertemu, korban pun dibuat sedih lantaran mengetahui alasan pelaku yang nekat mencurui motor.
Dikutip dari Kompas.com, Kamis (18/1/2023), pelaku terpaksa mencuri motor demi bisa membayar kontrakan rumahnya.
"Pelaku terpaksa mencuri sepeda motor karena butuh untuk biaya kontrakan dan untuk makan," ujar Kapolsek Taman Sari AKBP Rohman Yonky Dilatha.
Saat kejadian, kata dia, pemilik motor bernama Hadi keluar dari rumahnya dan melihat sepeda motornya sedang diotak-atik oleh pelaku.
Baca Juga: Maling Motor Curi Motor Emaknya Sendiri di Sulsel, Motor Tetangga Juga Dicolong
Kemudian korban bertanya apa yang sedang pelaku lakukan. Pelaku yang tidak tahu bahwa orang yang bertanya adalah si pemilik motor, lalu menjawab bahwa dirinya sedang memperbaiki kabel lampu motor.
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR