Satu Dekade Federal Oil Lanjutkan Kerjasama Gresini Racing di MotoGP 2023

Didit Abdillah - Minggu, 22 Januari 2023 | 10:30 WIB
Gresini Racing Official
Federal Oil masih melanjutkan tren untuk bekerjasama dengan Gresini Racing. Sejak masih di Moto2 hingga kini sudah sampai di MotoGP 2023.

MOTOR Plus-Online.com - Federal Oil dan Gresini Racing masih melanjutkan kerjasamanya di kancah balap MotoGP. 

Terhitung sudah 10 tahun atau satu dekade Federal Oil menjadi sponsor bagi Gresini Racing, sejak masih di Moto2 hingga sekarang juga sudah berkiprah di MotoGP. 

Sejak debut sebagai tim satelit Ducati di MotoGP 2022, Federal Oil ikut mendukung Gresini Racing dan dengan hasil yang memuaskan. 

Pembalap andalannya, Enea Bastianini berhasil memenangkan seri pembuka di Losail, Qatar tahun lalu. 

Enea Bastianini juga menjadi penempat ketiga di klasemen akhir dan sempat bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia. 

Gresini Racing Official
Federal Oil juga terpampang pada bodi motor dekat dengan undercowl.

Namun Enea Bastianini kini pindah ke tim pabrikan, Ducati Lenovo Team dan Gresini Racing memiliki duet baru. 

Fabio Di Giannantonio masih dipertahankan usai debut baiknya tahun lalu, serta ada Alex Marquez yang tahun ini akan jadi tahun pertamanya membesut Ducati Desmosedici GP22

Gresini Racing Official
Pembalap Gresini Racing Ducati di MotoGP 2023, Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio.

"Federal Oil menyambut MotoGP 2023 dengan optimis, hadirnya Alex Marquez yang menggantikan Enea Bastianini memberikan harapan baru kepada tim," tutur Sri Adinegara, Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI)

"Tidak terkecuali dengan Fabio Di Giannantonio yang telah memantapkan kemampuannya dan diharapkan juga dapat mempersembahkan podium pertamanya di musim balap 2023 ini," lanjutnya. 

Baca Juga: Liburan Imlek Motor Ditinggal di Rumah, Jangan Sembarangan Lepas Aki

"Kami akan terus mendukung kinerja tim agar tampil maksimal musim ini, dan kami juga ingin kembali menyaksikan aksi mereka di Sirkuit Mandalika nanti," Sri Adinegara menambahkan. 

"Serta berharap bisa meraih podium untuk para fans MotoGP di Indonesia dan Federal Oil," pungkasnya. 

Logo Federal Oil akan terpampang pada bodi sisi kiri dan kanan dekat dengan undercowl, juga logo utamanya akan terpampang pada aerofairing bagian depan. 

Tim ini masih memiliki banyak sponsor dari Indonesia, sehingga terkesan seperti tim balap asli Indonesia. 

Baca Juga: Tahun Baru Imlek, Vespa 946 Bertema Imlek Ada Gambar Kelinci Air Lucu

Source : Federal Oil
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular