MOTOR Plus-Online.com - Gresini Racing Ducati melakukan presentasi, pengenalan skuat pembalap dan livery baru untuk MotoGP 2023 di Italia (21/1/2023).
Untuk skuat pembalap, Fabio Di Giannantonio masih dipertahankan usai musim debut yang cukup baik, serta Alex Marquez yang di MotoGP 2023 akan membesut Ducati Desmosedici GP22.
Alex Marquez identik dengan Honda RC213V sejak ia debut bersama Repsol Honda Team di 2020 dan hijrah ke LCR Honda Castrol untuk 2021-2022.
Tak pelak untuk MotoGP 2023 bersama Gresini Racing, akan ada tantangan besar baginya dalam membesut Ducati Desmosedici GP22.
"Tujuanku untuk tahun ini adalah menjalani balapan yang sangat baik, juga beradaptasi sebaik mungkin di lingkungan baru," tutur Alex Marquez dalam rilis Gresini Racing.
"Saya yakin tidak akan mudah, tetapi saya cukup optimi karena Gresini Racing dan Ducati punya kemampuan dan peralatan lengkap untuk bisa jadi unggulan," imbuhnya.
"Kami harus menyiapkan yang terbaik untuk tes pramusim di Sepang (Malaysia) nanti sebelum semuanya dibuktikan pada seri pertama di Portimao (Portugal)," Alex menambahkan.
Kiprah Alex Marquez memang menjadi yang patut diperhatikan, sebagai juara dunia Moto2 2019 memang Alex debut di MotoGP pada tahun yang kurang tepat.
Saat itu pandemi Covid-19 sedang dimulai dan latihan sangat dibatasi, juga tes pramusim, serta Honda sedang dalam performa terburuknya.
Baca Juga: Tanda Sok Belakang Motor Matic Rusak, Terasa Saat Melibas Jalan Rusak
Kini dengan motor yang terbukti kompetitif, pembalap berjuluk 'El Pistolero' ini punya hasil tes yang cukup impresif di Valencia bulan November lalu.
Selain Alex, pembalap yang performanya jauh membaik setelah berganti merek motor adalah Miguel Oliveira yang meninggalkan KTM RC16 ke Aprilia RS-GP di tim RNF Racing.
Baca Juga: Penyebab Roller CVT Motor Matic Honda BeAT Minta Diganti, Wajib Dicek Saat Servis
Source | : | Gresini Racing |
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR