Ini Loh Alasan Ada Logo Balap F1 di Motor MotoGP Prima Pramac Racing

Didit Abdillah - Kamis, 26 Januari 2023 | 07:19 WIB
Pramac Racing Official
Logo balap F1 terlihat pada bagian bawah buritan subframe Ducato Desmosedici GP23. Ada unsur kedekatan para bos di dalamnya.

MOTOR Plus-Online.com - Dua kasta balap tertinggi, F1 untuk mobil dan MotoGP untuk balap motor memang ada gengsi besar di antara keduanya. 

Namun bukan berarti keduanya bersaing, justru saling bekerjasama baik dalam hal sportivitas dan juga promosi. 

Salah satunya dilakukan F1 kepada tim satelit di MotoGP, Prima Pramac Racing yang sejak tahun ada logo F1 di motor tim satelit Ducati itu. 

Adanya logo balap F1 ini karena ada kedekatan antara CEO Promotor F1, Liberty Media, Stefano Domenicali dan Pimpinan Tim Prima Pramac Racing, Paolo Campinoti

Sebenarnya bukan hal baru bagi perusahaan yang dipimpin Stefano Domenicali menjadi sponsor untuk Prima Pramac Racing

Pramac Racing Official
Livery Prima Pramac Racing untuk MotoGP 2023.

Saat Stefano Domenicali menjadi CEO Automobili Lamborgini, logo Lamborgini juga termpampang di motor Pramac Racing, bahkan pernah menggunakan livery spesial Lamborghini. 

Meski tidak ada pertanyaan resmi dari F1 akan sponsorship di tim MotoGP, tetapi faktor utama adanya logo F1 memang karena kedekatan. 

Seperti halnya sponsor Motul yang masuk ke Prima Pramac Racing sejak 2021, bersamaan dengan direkrutnya Johann Zarco

Johann Zarco yang asal Prancis, pun dengan Motul yang sudah menjadi sponsor pribadinya sejak lama. 

Maka dari itu Motul pun masuk sebagai sponsor dari Pramac Racing sejak 2021 sampai saat ini. 

Baca Juga: Tim Satelit Terkuat Prima Pramac Racing Pamer Livery Untuk MotoGP 2023

 

Source : Berbagai sumber
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular