MOTOR Plus-online.com - Balap WSBK Mandalika 2023 akan berlangsung di sirkuit Mandalika atau Pertamina Mandalika Internasional Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), bulan Maret mendatang (3-5/3/2023).
Tiket WSBK Mandalika 2023 WSBK Indonesia 2023 mulai dijual pada 12 Januari lalu dengan sistem pre-sale.
Sebelumnya, tiket pre-sale mendapat potongan harga alias diskon besar sampai 75%.
Misal tiket kategori Regular Grandstand dan Premium Grandstand selama tiga hari penyelenggaraan dibanderol Rp 1,25 juta.
Setelah kena diskon 75% brother cuma bayar Rp 250 ribu untuk tiga hari.
Sayangnya tiket pre-sale diskon 75% ini sudah habis terjual.
Hal itu diungkapkan Direktur Teknik dan Operasi Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Samsul Purba.
"Tiket 75% kategori Deluxe Class dan Premiere Class sudah ludes terjual," ujar Samsul dikutip dari Tribunlombok.com, Selasa (24/1/2023).
Baca Juga: Ramai Ditunggu, Alasan Asia Talent Cup 2023 Tidak Masuk Jadwal WSBK Mandalika
"Hal ini karena strategi penjualan tiket WSBK Mandalika 2023 sudah dibalik di mana diskon besar-besaran WSBK dilakukan di awal," jelasnya.
"Tujuannya adalah supaya masyarakat tidak menunggu dan memantapkan niatnya untuk menonton WSBK Mandalika 2023," sambungnya.
Karena tiket WSBK Mandalika 2023 diskon 75% sudah habis, maka MGPA akan segera membuka penjualan tiket dengan diskon 50% mulai tanggal 1 Februari 2023.
Masyarakat dengan KTP Nusa Tenggara Barat (NTB) juga akan diberikan diskon 50% pada tanggal 1 Februari 2023.
Penjualan tiket WSBK memang sangat agresif di awal karena di-bundling dengan paket track day, track walk, dan lain-lain.
"Penjualan tiket di tribun Premium Class juga sudah cukup lumayan di mana pada hari pertama penjualan juga sudah laku hingga ribuan," terang Samsul Purba.
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Tiket WSBK Mandalika 2023 Harga Diskon 75 Persen Ludes Terjual
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR