Calo SIM Sedih Terancam Nganggur, Proses Bikin SIM Sekarang Harus Scan Wajah

Ahmad Ridho - Kamis, 2 Februari 2023 | 17:00 WIB
Korlantas Polri
Pemohon SIM harus scan wajah untuk menghindar pemalsuan identitas, calo terancam kehilangan kerjaan.

MOTOR Plus-online.com - Calon yang biasa berkeliaran di Satpas SIM tidak bisa berbuat apa-apa, proses pembuatan SIM harus scan wajah.

Dengan penggunaan metode baru ini, calo dibuat tidak berkutik.

Dengan teknologi baru ini, para calo SIM terancam nganggur.

Bahkan teknologi ini sudah diterapkan pada beberapa Satpas Protype.

Fungsinya mengidentifikasi apakah benar yang mendaftar benar-benar pemohon asli atau lewat calo.

Hal ini seperti disampaikan Kasubdit SIM Ditregident Korlantas Polri, Kombes Pol Tri Julianto Djati Utomo.

"Sudah berjalan dari e-drives pada 2019 secara bertahap, secara sudah ada di 26 lokasi Satpas prototype," kata Djati, (31/1/23).

Adapun salah satu kelebihan dari Satpas Prototype adalah pelayanan berbasis IT dan modern, sehingga dapat memberikan pelayanan yang cepat dan terpadu.

Baca Juga: Pemotor Waspada Tilang Sistem Poin Mulai Berlaku, SIM Bisa Dicabut dan STNK Diblokir

"Nantinya semua sarana prasarananya akan dilengkapi, termasuk untuk praktik berkendara sehingga mampu memberikan kenyamanan kepada masyarakat," jelasnya.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular