Status Tersangka Hasya Dicabut, Polda Metro Akui Ada Kesalahan

Albi Arangga - Senin, 6 Februari 2023 | 19:16 WIB
Tribunnews.com
Setelah rekonstruksi ulang, penetapan status tersangka Hasya dicabut oleh Polda Metro Jaya.

MOTOR Plus-Online.com - Polda Metro Jaya akui ada kesalahan prosedur terkait dengan penetapan status mahasiswa Universitas Indonesia Hasya sebagai tersangka.

Oleh sebab itu, status tersangka Hasya Athalah Saputra pun dicabut.

Hal tersebut dijelaskan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.

Pencabutan status tersangka mahasiswa Universitas Indonesia Hasya dilakukan berdasarkan hasil analisis Tim Asistensi dan Evaluasi saat mendalami prosedur penyelidikan dan menggelar rekonstruksi ulang kasus kecelakaan tersebut.

"Ditemukan ketidaksesuaian administrasi prosedur sebagaimana diatur Peraturan Kapolri nomor 6 tahun 2019 tentang Penyidikan Tindak Pidana, terkait proses penetapan status dan tahapan lainnya terhadap perkara itu," ujar Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko di ICE BSD, Tangerang Selatan, Senin (6/2/2023).

Di kesempatan yang sama, pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga Hasya atas kesalahan prosedur dalam penetapan tersangka tersebut.

"Untuk itu kami Polda Metro Jaya menyampaikan permohonan maaf terhadap beberapa ketidaksesuaian tersebut. Selanjutnya langkah yang kami ambil yaitu menggelar perkara khusus," kata Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.

Seperti yang brother ketahui, mahasiswa Universitas indonesia Hasya tewas ditabrak mobil pensiunan Polri AKBP (Purn) Eko Setio Budi Wahono di Jalan Raya Srengseng Sawah pada 6 Oktober 2022.

Baca Juga: Soal Waktu Hasya Mahasiswa UI Dibiarkan Terkapar, Driver Ojol Ini Punya Keterangan Lain

Hasya tertabrak dan masuk ke dalam kolong mobil Mitsubishi Pajero yang dikendarai Eko dari arah berlawanan.

Hasya yang mengendarai motor dari arah Beji menuju Lenteng Agung tiba-tiba kehilangan keseimbangan saat melewati jalanan tersebut.

Hasya tak dapat mengendalikan Kawasaki Pulsar yang ia kendarai tatkala ada motor yang tiba-tiba berbelok di depannya.

Hasya lantas tergelincir di atas aspal.

Eko yang tak siap mengerem akhirnya menghantam tubuh Hasya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polda Metro Akui Ada Kesalahan Prosedur Penetapan Tersangka Mahasiswa UI Hasya"

Penulis : Albi Arangga
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular