Gak Jadi Untuk Balap, Pelajar SMKN 8 Bandung Konversikan Honda BeAT Jadi Motor Listrik

Didit Abdillah - Senin, 13 Februari 2023 | 18:29 WIB
Tribun Jabar
SMKN 8 Bandung berhasil mengonversikan Honda BeAT menjadi motor listrik, usai sebelumnya ingin dijadikan motor balap.

MOTOR Plus-Online.com - Kurikulum motor listrik memang sedang gencar di berbagai sekolah kejuruan teknik karena memang sedang masif digerakan pemerintah. 

Salah satunya SMKN 8 Bandung yang para siswanya berhasil mengonversikan Honda BeAT menjadi motor listrik dengan nama Matric 8. 

Padahal pada awalnya, Honda BeAT ini ingin dijadikan motor balap yang memang ramai digunakan pada ajang road race Jabar. 

"Awalnya motor ini mau di setting mesin untuk balap yang tersisa hanya rangka saja. Tetapi kita ganti ke mesin listrik sehingga settingnya masih tetap racing," kata Deden, Kepala Kompetensi Keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor SMKN 8 Bandung dilansir dari Tribun jabar. 

Dari tampilan luarnya motor ini memang tampak seperti motor Honda BeAT biasa namun bagian dalam mesinnya sudah berubah menjadi motor listrik

Proses pengerjaan motor listrik ini kata Deden telah dilakukan sejak Desember 2021 dengan waktu dua minggu. 

Tantangan yang didapatkan dalam mengkonversi motor matic ke motor listrik adalah masalah sparepart. 

"Sisi sparepart ini harganya mahal dan kalau untuk investasi pendanaam harus ekstra," tuturnya. 

Matric 8 karya siswa-siswa SMKN 8 Bandung ini tidak memiliki tombol starter untuk mulai mengendarainya. 

Baca Juga: Tips Modifikasi Motor Yamaha NMAX dan Aerox 155 Pasang Intake Downdraft

Source : Tribun Jabar
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular