MOTOR Plus-online.com - Yadea akan meramaikan IIMS 2023, ternyata motor listrik paling laku di dunia.
Indonesia Internasional Motor Show (IIMS)2023 akan kembali digelar hari ini, Kamis (16/2/2023).
Gelaran otomotif roda dua dan roda empat ini akan berlangsung selama sepuluh hari atau sampai tanggal 26 Februari mendatang.
Banyak merek motor listrik yang akan meramaikan gelaran IIMS 2023.
Yamaha dan Honda melengkapi merek-merek motor listrik yang akan pamer teknologi.
Salah satu motor listrik yang akan hadir di IIMS 2023 adalah Yadea.
Mendengar merek Yadea terasa asing di telinga, tapi ternyata motor listrik asal China ini paling laris di dunia.
Yadea sudah terkenal di pasar otomotif global.
Baca Juga: Cara Beli Tiket IIMS 2023, Cukup Klik Link Bisa Lihat Pameran Motor dan Mobil
Dikutip dari Kompas.com, Penjualan Yadea secara total pada 2021 diklaim menembus angka 13,8 juta unit.
Seperti diketahui, motor listrik Yadea sudah dijual di 90 negara di berbagai belahan dunia dengan total jumlah pengguna mencapai 60 juta pelanggan.
"Industri otomotif Indonesia sudah mulai bergerak ke arah elektrifikasi sejak beberapa tahun terakhir," ujar Gerry Kertowidjojo, Direktur Indomobil Emotor Internasional, dalam keterangan tertulis (4/2/2023).
"Ditambah lagi pasar sepeda motor listrik di Indonesia terus meningkat tak hanya di kota-kota besar saja,” kata dia.
Gerry juga mengatakan, setelah peluncuran resmi di IIMS 2023 nanti, pihaknya akan bergerak cepat untuk memperluas jaringan penjualan di berbagai kota di Indonesia.
"Indomobil benar-benar serius untuk mengembangkan industri sepeda motor listrik di Indonesia,” kata Gerry.
“Diawali dengan menghadirkan line up produk yang sesuai dengan kebutuhan dan selera konsumen Indonesia, Yadea juga berkomitmen mengembangkan jaringan resmi serta layanan purna jual kami,” tutupnya.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR