MOTOR Plus-online.com - Tampilannya jadi semakin elegan, modifikasi motor Honda Forza 350 pasang beberapa bodi dengan motif karbon, sektor kaki-kaki mendapatkan upgrade atau peningkatan.
Enggak mau ketinggalan dengan yang versi 250 cc, Honda Forza 350 ikut dimodifikasi supaya semakin menarik.
Seperti Honda Forza 350 yang satu ini, beberapa sektor bodi dibalut dengan motif karbon.
Mulai dari bagian fender depan, menggunakan karbon yang didatangkan dari Jepang.
Pada bagian dek dan juga sekitar setang motor matic 350 cc ini juga terpasang motif karbon.
Selain itu, penggunaan motif karbon juga berada di area filter udara dan CVT.
Dari area pengereman, tuas rem bawaan diganti dan diupgrade menggunakan GaleSpeed VRE.
Di bagian depan, terpasang piringan bergelombang Kaui dan dipadukan kaliper dari Galespeed.
Baca Juga: Tips Modifikasi Motor Yamaha Fazzio, Ban Motor Mau Upgrade Musti Cek Ukuran yang Pas
Hal tersebut diharapkan untuk kinerja pengereman yang lebih baik.
Enggak cuma bagian depannya, set pengereman belakang motor berbadan bongsor ini juga dari merek yang sama.
Untuk pelek, Honda Forza 350 ini diubah dengan warna ungu.
Dari jalur pembuangannya, Honda Forza 350 ini menggunakan knalpot SCMoto dengan suara yang ringan namun tetap bertenaga.
Untuk peredaman belakang, pemilik motor matic ini mempercayakan sokbreker Nitron R3 dengan ulir berwarna biru muda.
Untuk tabung remnya menggunakan dari Billet dengan bahan aluminium dari Jepang.
Kalau menurut brother, berapa skor modifikasi motor yang satu ini?
Source | : | 2banh.vn |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR