MOTOR Plus-Online.com - Salah satu hal yang menjengkelkan yakni penyakit bercak putih yang sering mendadak muncul di cover body motor.
Dan ternyata cukup sulit menghilangkan bercak putih pada cover body motor.
Jelas sangat menggannggu visual motor, apalagi cover body motor selalu identik dengan warna gelap.
Adanya bercak putih tersebut juga memperlihatkan tampilan motor jadi makin kusam.
Lantas, apa yang bikin bercak putih ini mendadak muncul di cover body motor?
Kenny Koresy co-owner Alton Autodetailing di Jl. Raden Patah No.41, Ciledug, Tangerang Selatan, memberikan penjelasannya.
"Paling sering itu karena air hujan yang menempel terus dibiarkan tanpa langsung dibersihkan," ucap Kenny dikutip dari Gridoto.com.
"Jadi kalau air hujan meresap ke body kasar efeknya akan muncul bercak putih yang sulit dibersihkan," ungkapnya.
Baca Juga: Biker Punya Motor Warna Putih? Waspada Yellowing atau Cat Menguning
Selain air hujan, membiarkan motor terparkir di tempat terbuka juga rawan memunculkan bercak putih di body kasar.
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR