MOTOR Plus-Online.com - Ternyata bukan Yamaha Aerox, motor matic ini meluncur di Cina pakai nama baru, dijual seharga Rp 57 jutaan!
Motor matic Yamaha Aerox 155 jadi salah satu produk global Yamaha yang beredar di beberapa negara.
Bahkan, ada beberapa negara yang menjual Yamaha Aerox 155 dengan nama lain, misalkan Yamaha NVX 155 di Vietnam atau Malaysia atau Yamaha Mio 155 di Filipina.
Nah yang terbaru, Yamaha Cina resmi meluncurkan Yamaha Aerox 155 dengan nama baru.
Motor matic ini dijual di Cina dengan menggunakan nama Yamaha Aerosports X 155 2023.
Yamaha Aerosports X 155 2023 mulai debut untuk pasar Cina, menjadi kembaran Yamaha Aerox 155.
Mengutip Greatbiker.com, secara keseluruhan Yamaha Aerosports X 155 2023 tidak jauh berbeda dengan Yamaha Aerox 155.
Baik dari desain, fitur, spesifikasi mesin, dan detail lainnya, masih sama seeprti Yamaha Aerox 155 versi Indonesia.
Baca Juga: Yamaha Aerox Baru Versi Thailand, Livery dan Warna Sporty, Harga Mirip Indonesia
Bahkan ternyata Yamaha Aerosports X 155 2023 ini diimpor utuh dari Indonesia bro!
Masih mengusung mesin 155 cc VVA BlueCore, 1 silinder, 4 langkah, berpendingin cairan.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga 11,3 tenaga kuda (KW) dan torsi maksimal 13,9 Nm.
Fitur lainnya seperti rem cakram dengan ABS Single Channel, panel instrumen digital, soket charger, dan Smart Key juga tersedia.
Untuk fitur konektivitas smartphone khas Yamaha yaitu Y-Connect juga tersedia di motor ini.
Soal harga, Yamaha Aerosports X 155 2023 dijual 25.800 Yuan atau sekitar Rp 57 jutaan!
Jauh lebih mahal dibanding harga Yamaha Aerox 155 yang dijual Rp 30.805.000 untuk versi Connected/ABS.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR